KH Hasyim Wahid Pernah Jadi Kader PDIP dan Satu Selera Musik Klasik dengan Gus Dur

Sabtu, 01 Agustus 2020 - 09:03 WIB
loading...
KH Hasyim Wahid Pernah...
Tokoh NU sekaligus Adik Kandung Presiden keempat RI, Almarhum Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan almarhum KH Solahuddin Wahid (Gus Sholah), KH Hasyim Wahid telah berpulang ke Rahmatullah, Sabtu (1/8/2020). Foto/NU Online /
A A A
JAKARTA - Kabar duka kembali menyelimuti masyarakat Tanah Aiir. Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) sekaligus Adik Kandung Presiden keempat RI, Almarhum Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan almarhum KH Solahuddin Wahid (Gus Sholah), KH Hasyim Wahid telah berpulang ke Rahmatullah, Sabtu (1/8/2020).

Pria yang akrab disapa Gus Im itu dikabarkan wafat pada subuh tadi. Kabar duka ini disampaikan keponakan Gus Im yang juga putra Gus Sholah, Irfan Wahid atau Gus Ipang. (Baca juga: KH Hasyim Wahid, Adik Gus Dur dan Gus Sholah Meninggal Dunia)

Putra Pahlawan Nasional, KH Wahid Hasyim itu tercatat pernah menjadi anggota partai politik yaitu PDIP. Pria lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) itu juga pernah bertugas sebagai konsultan Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) dan juga pengurus Yayasan Keluarga Pembina Kesatuan (YKPK).

Ada kisah lucu tentang pribadi Gus Im dan Gus Dur. Dikutip dari NU Online, keduanya ternyata memiliki hobi musik yang sama yakni musik klasik yakni Simfoni Nomor 9 karya Beethoven dan Eine Kleine Nactmusic karya Mozart.

Diceritakan Gus Im pernah ingin 'mengambil' CD dua maha karya musik klasik dari Gus Dur tersebut. Ia sudah mengantisipasi bahwa Gus Dur pasti banyak akal. Gus Dur pun bilang bahwa dirinya 'kecopetan' dan koleksinya telah hilang. Gus Im pun tahu maksud ucapan kakak kandungnya itu. Gus dur meminta agar koleksinya dikembalikan. (Baca juga: Adik Gus Dur Wafat, Sekjen PKB Ungkap Perannya bagi Kaum Muda NU)

Untuk mengantisipasi agar koleksi maha karya itu tidak jatuh ke tangan Gus Dur, maka cara 'bertahan' Gus Im agar karya itu tetap dinikmati dengan cara mengkloning CD itu. Saat itu, Gus Dur tahu di internal keluarganya yang menyukai musik klasik itu hanya dirinya dan Gus Im.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1649 seconds (0.1#10.140)