Puan Maharani Nilai Temuan PPATK Soal Kasino Timbulkan Simpang Siur

Senin, 16 Desember 2019 - 18:07 WIB
Puan Maharani Nilai...
Puan Maharani Nilai Temuan PPATK Soal Kasino Timbulkan Simpang Siur
A A A
JAKARTA - Temuan Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) terkait rekening kasino di luar negeri milik sejumlah kepala daerah dinilai menimbulkan simpang siur dan praduga tak bersalah. Ketua DPR Puan Maharani berpendapat seharusnya temuan itu tidak diungkapkan ke masyarakat terlebih dahulu.

"Alangkah baiknya kalau hal-hal itu tak langsung dipublikasikan ke publik karena menimbulkan simpang siur atau praduga bersalah pada yang bersangkutan," ujar Puan Maharani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (16/12/2019).

Menurut putri Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri ini, seharusnya PPATK melaporkan temuan ke penegak hukum.

"Yang kami harapkan dari PPATK kalau kemudian ada kasus per kasus tolong lapor ke kejaksaan, kepolisian, KPK atau pihak hukum yang bisa tindaklanjuti temuan tersebut," kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura ini.

Sekadar diketahui sebelumnya, PPATK mengungkapkan modus oknum kepala daerah yang melakukan pencucian uang melalui kasino atau tempat perjudian di luar negeri.

PPATK menemukan sejumlah transaksi kepala daerah yang menyimpan uang senilai Rp50 miliar dalam rekening permainan kasino luar biasa. Hal tersebut dibeberkan dalam refleksi akhir tahun di PPATK, Jakarta, Jumat 13 Desember 2019.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1472 seconds (0.1#10.140)