Prabowo Buka Kejuaraan Tenis Kursi Roda Piala Menhan

Senin, 09 Desember 2019 - 18:03 WIB
Prabowo Buka Kejuaraan...
Prabowo Buka Kejuaraan Tenis Kursi Roda Piala Menhan
A A A
JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto membuka pertandingan tenis kursi roda Indonesian Ministry of Defence Cup International WheelChair Tennis 2019 di Lapangan Tenis Pusat Rehabilitasi (Pusrehab) Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jalan RC Veteran Nomor 178 Bintaro, Jakarta Selatan, Senin (9/12/2019)

Turnamen ini diselenggarakan bertepatan dengan peringatan Hari Disabilitas Internasional pada 3 Desember 2019 lalu. Kegiatan ini juga sebagai wujud komitmen bersama dan keberpihakan kepada penyandang disabilitas.

"Pemukulan bola pertama oleh Menhan menandai pembukaan pertandingan Indonesian Ministry of Defence Cup International WheelChair Tennis 2019. Hadir pada kesempatan tersebut sejumlah Pejabat Eselon I dan II di lingkungan Kemhan," seperti ditulis situs Kemhan.go.id.

Pertandingan Indonesian Ministry of Defence Cup International WheelChair Tennis 2019 diikuti 28 atlet penyandang disabilitas yang berasal dari negara-negara Asia dengan mempertandingkan nomor single dan double putra kelompok serta single putri kelompok.

Sebanyak empat negara mengirimkan perwakilannya mengikuti turnamen tenis kursi roda Menhan Cup, yakni Indonesia selaku tuan rumah sebanyak 15 atlet, Malaysia sebanyak delapan atlet, Thailand sebanyak enam atlet dan Srilanka sebanyak tiga atlet.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1231 seconds (0.1#10.140)