Kongres Ke-31 HMI Akan Digelar Maret 2020 di Jakarta

Minggu, 01 Desember 2019 - 07:35 WIB
Kongres Ke-31 HMI Akan...
Kongres Ke-31 HMI Akan Digelar Maret 2020 di Jakarta
A A A
JAKARTA - Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) telah menetapkan tempat dan waktu pelaksanaan Kongres Ke-31 HMI bakal digelar di Jakarta pada Maret 2020. Penetapan tersebut berdasarkan hasil rapat harian yang digelar di Sekretariat PB HMI, Jalan Sultan Agung No 25, Jakarta pada Jumat 29 November 2019.

Rapat harian tersebut juga menunjuk Ali Zakiyuddin sebagai Ketua Panitia Nasional Kongres (Panasko) ke-31. Ali Zakiyuddin dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada pengurus HMK yang telah mempercayakan dirinya sebagai Ketua Panasko.

“Terima kasih kawan-kawan telah men-support dan memilih saya sebagai ketua panitia Panasko. Tentu ini menjadi tanggung jawab yang harus kami emban dalam rangka menyukseskan Kongres ke-31 HMI ini,” ungkapnya.

Ali yang saat ini juga sebagai Wakil Sektetaris Jenderal PB HMI menambahkan, Kongres ke- 31 HMI ini untuk mewujudkan kondusivitas regenerasi dan jalannya organisasi. Ali menambahkan, dalam Kongres Ke-31 HMI nantinya akan melaksanakan semua agenda kongres seperti yang tercantum dalam konstitusi HMI.

Selain itu juga menetapkan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART), Garis-Garis Pokok Perjuangan Organisasi (GPPO), Program Kerja Nasional (PKN), serta Pedoman-Pedoman organisasi lainnya. "Kongres ini menjadi hajat kita bersama. Saya tidak bisa jalan sendiri. Kita bisa saling kerja sama untuk bagaimana menyukseskan Kongres ke 31 di Jakarta," ucap Ali.

Dalam kongres nanti akan dilakukan pemilihan Formatur dan Mide Formatur PB HMI Periode 2020-2022 serta anggota Majelis Pengawas dan Konsultasi (MPK) PB HMI sebagai badan pengawas dan konsultasi pelaksanaan ketetapan kongres.
(wib)
Berita Terkait
Agar Tak Ketinggalan...
Agar Tak Ketinggalan Zaman, Pola Perkaderan HMI Harus Selaras Era Disrupsi
Putra Terbaik Maluku...
Putra Terbaik Maluku Utara Siap Rebut Kursi Ketua Umum PB HMI
74 Tahun HMI, Merampai...
74 Tahun HMI, Merampai Persatuan dalam Kebhinekaan
Dunia Baru dan Tantangan...
Dunia Baru dan Tantangan Organisasi Mahasiswa
Abdul Rabbi Syahrir...
Abdul Rabbi Syahrir Maju Calon Ketum PB HMI 2021-2023
Munaskoh ke-25 Tunjuk...
Munaskoh ke-25 Tunjuk Sri Meisista sebagai Nakhoda Baru KOHATI PB HMI
Berita Terkini
Tahanan KPK Termasuk...
Tahanan KPK Termasuk Hasto Rayakan Paskah di Rutan Merah Putih
1 jam yang lalu
7 Jenderal Polisi Bintang...
7 Jenderal Polisi Bintang 2 Masuk Daftar Mutasi Polri April 2025, Ini Nama-namanya
1 jam yang lalu
Generasi Muda FKPPI...
Generasi Muda FKPPI Komitmen Jaga Demokrasi di Tengah Transformasi Peran TNI
1 jam yang lalu
2 Pati TNI Angkatan...
2 Pati TNI Angkatan Udara Pensiun, Nomor 1 Jebolan AAU 1988
2 jam yang lalu
RUU Penyiaran Dibahas:...
RUU Penyiaran Dibahas: Kadin Fasilitasi Dialog Multi-Pihak
2 jam yang lalu
Misi Kemanusiaan Kementerian...
Misi Kemanusiaan Kementerian HAM di Nduga: Rekonsiliasi dan Perdamaian Solusi Masalah Papua
2 jam yang lalu
Infografis
Libur Lebaran 28 Maret-1...
Libur Lebaran 28 Maret-1 April 2025, Waspadai Banjir Rob Jakarta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved