Jelang Sidang Sengketa Pilpres, Penjagaan Gedung MK Diperketat

Selasa, 11 Juni 2019 - 13:38 WIB
Jelang Sidang Sengketa...
Jelang Sidang Sengketa Pilpres, Penjagaan Gedung MK Diperketat
A A A
JAKARTA - Menjelang sidang perdana sengketa Pilpres 2019 pada 14 Juni nanti, Polri bersama TNI memperketat penjagaan di sekitar Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta, Selasa (11/6/2019).

Langkah itu dilakukan aparat untuk meminimalisasi terjadinya kericuhan yang berpotensi mengganggu jalannya sidang.

Berdasarkan pantauan di lokasi, kawat berduri terlihat di sekitar pintu masuk menuju gedung MK. Personel Polri dan TNI tampak berjaga, baik di luar maupun di dalam gedung.

Pemeriksaan juga diperketat, mulai dari pintu masuk di luar gedung, hingga menuju ke dalam gedung. Body checking, pemeriksan tas dan identitas juga dilakukan bagi yang ingin memasuki gedung MK.

Wartawan juga diberi kartu identitas khusus untuk meliput selama proses persidangan di MK berlangsung.

Sebelumnya, Polri menegaskan gedung MK akan menjadi prioritas pertama dalam pengamanan Polri untuk beberapa waktu ke depan. (Baca juga: Sengketa Pilpres Berujung ke MK, Ini Profil Sembilan Hakim Konstitusi )

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi Dedi Prasetyo mengatakan selain MK, KPU, Istana Negara dan Gedung DPR-MPR juga menjadi fokus pengamanan dari aparat keamanan.

"Di MK, penebalan (penjagaan-red) ya. MK sekarang masuk dalam prioritas pertama. Pertama, MK kemudian KPU, kemudian Bawaslu, simbol negara Istana sama Gedung DPR/MPR juga. Jadi untuk lima titik obyek pengamanan itu, itu menjadi fokus pengamanan saat ini," ujar Dedi di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin 27 Mei 2019.
(dam)
Berita Terkait
Sejarah Pemilu di Indonesia...
Sejarah Pemilu di Indonesia dari Masa ke Masa, Info Penting untuk Tugas Sekolah
MK Panggil 4 Menteri...
MK Panggil 4 Menteri di Sidang Sengketa Pilpres 2024
Refly Harun: Putusan...
Refly Harun: Putusan MA Sama Sekali Tak Pengaruhi Hasil Pilpres 2019
Tim Hukum AMIN Tiba...
Tim Hukum AMIN Tiba di MK, Bawa Setumpuk Berkas Penyimpangan Pilpres 2024
Penelitian: Partai Perindo...
Penelitian: Partai Perindo Sukses Curi Perhatian Masyarakat pada Pemilu 2019
MK Diyakini Memutus...
MK Diyakini Memutus Sengketa Pilpres Secara Adil
Berita Terkini
IPW Usul Polri Tes Psikologi...
IPW Usul Polri Tes Psikologi Semua Polisi Buntut Kasus AKBP Fajar Cabul
27 menit yang lalu
Setuju RUU TNI, PDIP...
Setuju RUU TNI, PDIP Ungkap Megawati Hanya Berpesan Jangan Sampai Dwifungsi Kembali
44 menit yang lalu
Firli Bahuri Cabut Gugatan...
Firli Bahuri Cabut Gugatan Praperadilan Ketiganya, Alasannya Ada Perbaikan
1 jam yang lalu
Fraksi PKB Setujui RUU...
Fraksi PKB Setujui RUU TNI dengan 6 Syarat
1 jam yang lalu
Sidang Isbat Lebaran...
Sidang Isbat Lebaran Digelar 29 Maret 2025
2 jam yang lalu
Profil Irjen Pol Suwondo...
Profil Irjen Pol Suwondo Nainggolan, Jebolan Akpol 1994 Jadi Asisten Logistik Kapolri
3 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Bangun Gedung...
Arab Saudi Bangun Gedung Pencakar Langit Tertinggi di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved