Pengumuman Hasil Pilpres 2019, Prabowo: Senyap-senyap Begitu

Selasa, 21 Mei 2019 - 14:49 WIB
Pengumuman Hasil Pilpres...
Pengumuman Hasil Pilpres 2019, Prabowo: Senyap-senyap Begitu
A A A
JAKARTA - Hasil rekapitulasi penghitungan suara Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 yang selesai dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada dini hari tadi dikritik oleh Calon Presiden Nomor urut 02 Prabowo Subianto. Adapun rekapitulasi penghitungan suara Pilpres itu selesai pada pukul 01.46 WIB tadi.

"Izinkanlah saya atas nama pasangan calon presiden dan wakil presiden Republik Indonesia nomor urut 02 dalam rangka Pemilihan Umum tahun 2019 ini untuk membacakan statement yang kami susun untuk menanggapi pengumuman KPU dini hari, tadi pagi jam sekitar jam 02.00 pagi senyap-senyap begitu, masih tidur atau belum tidur," ujar Prabowo dalam jumpa pers di Rumahnya, Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (21/5/2019).

Sementara itu, Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak pun berpendapat pengumuman hasil rekapitulasi suara Pilpres 2019 itu janggal. "Ya kan jarang orang masih, biasanya kan siang, pagi begitu loh. Itu janggal kan, dipaksakan jam 01.00 WIB kira-kira begitu itu janggal bin ganjil," kata Dahnil di lokasi yang sama.

Sedangkan unjuk rasa massa pendukung Prabowo-Sandi di depan KPU nanti diyakininya berlangsung damai. Sebab, kata Dahnil, unjuk rasa merupakan konstitusional.

"Jadi apa yang ditakuti kan enggak ada harusnya. Jadi jangan kemudian kalau benar itu dipercepat karena takut demo karena alasan apa justru semakin janggal, semakin aneh," tuturnya.
(pur)
Berita Terkait
Calon Anggota KPU Ini...
Calon Anggota KPU Ini Dicecar DPR soal Ratusan Petugas KPPS Meninggal
KPU: Honor Anggota KPPS...
KPU: Honor Anggota KPPS Pemilu 2024 Naik Dua Kali Lipat
Ngotot Ingin Gelar Pilkada...
Ngotot Ingin Gelar Pilkada 2020, Pemerintah Diingatkan Tragedi Pemilu 2019
KPU Diminta Bikin Debat...
KPU Diminta Bikin Debat Pilpres 2024 Lebih Panas
Sejarah Pemilu di Indonesia...
Sejarah Pemilu di Indonesia dari Masa ke Masa, Info Penting untuk Tugas Sekolah
Mantan Angggota KPU...
Mantan Angggota KPU Sebut MK Belokkan Keputusan yang Sudah Lurus
Berita Terkini
9 Mayjen TNI Tinggalkan...
9 Mayjen TNI Tinggalkan Militer usai Mutasi TNI Januari-Maret 2025, Ini Daftar Namanya
2 jam yang lalu
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
4 jam yang lalu
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
8 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
8 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
8 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
9 jam yang lalu
Infografis
Prabowo: Yang Tidak...
Prabowo: Yang Tidak Mau Bekerja untuk Rakyat, Saya akan Singkirkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved