KPU Diminta Bikin Debat Pilpres 2024 Lebih Panas

Kamis, 30 November 2023 - 21:35 WIB
loading...
KPU Diminta Bikin Debat Pilpres 2024 Lebih Panas
KPU diminta membuat format debat capres-cawapres 2024 lebih menarik dari Pilpres 2019. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) diminta membuat format debat calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) 2024 lebih menarik dari Pilpres 2019. Acara harus dikemas untuk menghadirkan perdebatan bukan sekadar pemaparan program.

Koordinator Umum Komite Independen Sadar Pemilu (KISP) Moch Edward Trias Pahlevi menilai KPU harus belajar dari penyelenggaraan debat paslon capres-cawapres pada Pilpres 2019. Menurutnya, saat itu format debat cenderung tidak menarik dan lebih pada pemaparan bukan perdebatan.

"Formatnya terlalu kaku, tidak dialogis karena skemanya tidak mengarah ke perdebatan, tapi ke presentasi," kata Edward, Kamis (30/11/2023).



Menurut Edward, format debat Pilpres 2024 benar-benar mampu mengungkapkan kapasitas dan kualitas utuh masing-masing capres dan cawapres. "Dari sisi soal, tidak boleh dibocorkan. Artinya mereka hanya mendapatkan kisi-kisi tapi tidak gambaran pertanyaan yang utuh," katanya.

Edward mengungkapkan debat capres juga sepatutnya memberi ruang kepada masing-masing calon untuk berhadapan. Semisal capres vs capres, cawapres vs cawapres. "Iya yang penting berimbang, saya pikir juga begitu," katanya.



Selain itu, setiap calon juga harus memperdebatkan suatu isu dalam durasi waktu yang cukup panjang. "Kedua, formatnya lebih mengarah pada perdebatan isu atau memang diberikan waktu yang cukup panjang. Jadi tidak memaparkan tapi memang masing-masing calon diberikan pertanyaan dan dijawab, tapi dengan durasi waktu yang panjang," katanya.

KPU dituntut bisa menghadirkan debat yang bukan sekadar presentasi dan formalitas. "Menurut saya, besok KPU harus mendorong bagaimana para kandidat itu mampu debat bahkan lebih panas," katanya.

Debat yang digelar harus mampu menguji kemampuan capres-cawapres dalam menjawab persoalan bangsa. "Tidak ada istilah etis dan tidak etis, tapi ini adalah persoalan bangsa. Jadi mereka harus dipertontonkan perdebatan-perdebatan menarik. Supaya masyarakat bisa menilai dari perdebatan itu menghasilkan nilai dan konsensus," katanya.

Untuk diketahui, KPU telah menetapkan jadwal debat cawapres-cawapres Pilpres 2024. Ketua Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat KPU RI August Mellaz mengatakan, debat keempat awalnya direncanakan pada 14 Januari diubah pada 21 Januari 2024. "Seharusnya tanggal 12 Desember 2023, 22 Desember 2023, 7 Januari 2024, 21 Januari 2024, dan 4 Februari 2024," kata August Mellaz.

Berikut jadwal debat capres-cawapres terbaru dari KPU:

1. Selasa, 12 Desember 2023
2. Jumat, 22 Desember 2023
3. Minggu, 7 Januari 2024
4. Minggu, 21 Januari 2024
5. Minggu, 4 Februari 2024
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)