Ini Fasilitas yang Bisa Dinikmati Jamaah Haji Indonesia 2019

Rabu, 24 April 2019 - 21:43 WIB
Ini Fasilitas yang Bisa...
Ini Fasilitas yang Bisa Dinikmati Jamaah Haji Indonesia 2019
A A A
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) terus meningkatkan pelayanan bagi jamaah haji Indonesia. Ada beberapa hal baru yang akan diberikan sebagai fasilitas jamaah haji.

Salah satunya terkait penyediaan hotel di Madinah. Jika sebelumnya 50% hotel yang disewa dengan sistem blocking time dan 50% full musim, maka tahun ini 75% hotel disewa full musim. Baru sisanya disewa dengan blocking time.

"Dengan sewa full musim, hotel ini bisa digunakan sampai empat kali penempatan jamaah haji. Gelombang I dua kali, Gelombang II dua kali," kata Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Kemenag, Sri Ilham Lubis saat memberikan materi pembekalan kepada 1.108 petugas haji di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Rabu (24/4/2019).

Kemudian tenda di Padang Arafah juga akan berubah. Tenda yang akan digunakan terbuat dari PVC tahan api dan tahan angin kencang. Tenda ini akan dilengkapi dengan AC yang bisa memberikan kesejukan kepada jamaah saat wukuf. Sementara untuk penerangannya menggunakan lampu LED.

"Muassassah (penyelenggara haji dari Saudi) menempatkan genset untuk setiap maktab agar tidak mati lampu. Untuk di Mina tahun lalu sudah diganti AC sentral dengan AC yang baru, tendanya juga permanen," ujar Sri.

Fasilitas baru lainnya adalah penambahan toilet di Mina bagi jamaah haji laki-laki asal Indonesia. Jika tahun lalu 5 urinoir, maka tahun ini menjadi 8 urinoir per maktab.

"Untuk penambahan toilet bagi jemaah perempuan akan ditambah secara proporsional. Jumlahnya lebih banyak dibanding lelaki per maktab," kata Sri.

Jamaah haji asal Indonesia di Mekkah juga semakin mudah menuju Masjidil Haram. Bus salawat akan memberikan layanan 100%. Bus ini akan mengantarkan jamaah haji dari zona manapun menuju ke Baitullah.

"Meski kurang dari 1 kilometer akan tetap dilayani," katanya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0682 seconds (0.1#10.140)