Jokowi-Ma'ruf Targetkan Raih 65% Suara di Jabar, Banten dan DKI

Selasa, 05 Februari 2019 - 02:10 WIB
Jokowi-Maruf Targetkan...
Jokowi-Ma'ruf Targetkan Raih 65% Suara di Jabar, Banten dan DKI
A A A
SUBANG - Direktur Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Maman Imanulhaq menargetkan 65% suara di Jawa Barat, Banten dan DKI Jakarta. Berbagai upaya akan digenjot agar target tersebut tercapai maksimal.

"Kita punya rumah kerja relawan yang tersebar di berbagai daerah. Peran (rumah kerja relawan) ini akan dimaksimalkan, salah satunya hari ini dengan door to door menemui masyarakat. Jadi, kita target Jabar, Banten dan Jakarta 65% tercapai," ujar Politikus PKB tersebut saat ditemui di Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Senin (4/2/2019).

(Baca juga: Ma'ruf Amin Berharap Suatu Saat Santri Bisa Jadi Presiden)


Menurutnya, pelaksanaan pilpres yang akan dilaksanakan 17 April mendatang menyisakan waktu sekitar 70 hari lagi. Maka seluruh relawan sudah bergerak maksimal. Terlebih dengan adanya rumah kerja relawan koordinasi para relawan bisa lebih efektif.

Maman juga menyinggung adanya berita hoaks yang menurutnya gencar di media sosial untuk menyerang Jokowi. Pihaknya akan memanfaatkan tim relawan dari kalangan milenial untuk menangkalnya. Tim milenial ini akan dilatih untuk memberikan data yang akurat di medsos untuk membantah berita hoaks itu.

"Kami juga akan mengkampanyekan program Jokowi yang sudah dilakukan dan yang akan dilakukan ke depan. Semua kebijakan sangat prorakyat. Dan masyarakat perlu tahu yang sebenarnya," pungkas dia. (Baca juga: Pola Komunikasi Politik Jokowi Berubah, Ini Penjelasan Ma'ruf Amin)
(kri)
Berita Terkait
Survei Indikator Politik:...
Survei Indikator Politik: Pemilih Jokowi-Maruf Cenderung ke Ganjar Pranowo
Sempat Jadi Rival di...
Sempat Jadi Rival di Pilpres, Prabowo Ungkap Alasannya Mau Jadi Menteri Jokowi
Pilpres 2024, Perindo...
Pilpres 2024, Perindo Jamin Lanjutkan Gagasan Jokowi-Ma'ruf Amin
Maruf Amin Harap Kepemimpinannya...
Ma'ruf Amin Harap Kepemimpinannya dengan Jokowi Berakhir Husnulkhatimah
Prabowo Ungkap Alasan...
Prabowo Ungkap Alasan Mau Gabung Kabinet Jokowi: Saya Tidak Ingin Bangsa Ini Pecah
Buruh Puji Kabinet Jokowi...
Buruh Puji Kabinet Jokowi Tak Terpengaruh Kasak-kusuk Pilpres 2024
Berita Terkini
9 Kombes Digeser Jenderal...
9 Kombes Digeser Jenderal Listyo Sigit Prabowo ke Lemdiklat Polri pada Mutasi Maret 2025
1 jam yang lalu
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
2 jam yang lalu
Ada Perluasan Cakupan...
Ada Perluasan Cakupan Operasi Militer Selain Perang di RUU TNI, Ini Saran Pengamat Militer
2 jam yang lalu
Di Depan Duta Besar...
Di Depan Duta Besar Tiongkok, Pimpinan Ormas Islam Kutuk Sindikat Oplosan BBM dan Dukung Danantara
2 jam yang lalu
Soal Imunitas Jaksa,...
Soal Imunitas Jaksa, Ketua BEM FH UBK: Bertentangan dengan Prinsip Kesetaraan
2 jam yang lalu
Dubes Tiongkok Bersama...
Dubes Tiongkok Bersama Para Pemimpin Ormas Islam Konsolidasikan Hubungan Indonesia-Tiongkok
2 jam yang lalu
Infografis
Saat Kecelakaan Maut...
Saat Kecelakaan Maut di Paris, Putri Diana Hamil 10 Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved