Mukti: Kepemimpinan Jokowi Seperti Sudah Ditakdirkan Allah SWT

Kamis, 20 Desember 2018 - 19:09 WIB
Mukti: Kepemimpinan Jokowi Seperti Sudah Ditakdirkan Allah SWT
Mukti: Kepemimpinan Jokowi Seperti Sudah Ditakdirkan Allah SWT
A A A
JAKARTA - Penulis buku Ulama Bertutur tentang Jokowi : Jalinan Keislaman, Keumatan, dan Kebangsaan, Mukti Ali Qusyairi menyebut kepemimpinan Presiden Joko Widodo seperti sudah direncanakan Allah SWT.

Menurutnya, Allah menakdirkan Jokowi seperti sedang disekolahkan dalam kelas kepemimpinan, yang pertama Jokowi memimpin adik-adiknya karena Jokowi adalah anak laki-laki satu-satunya dan yang lainnya perempuan dan serta dalam keadaan yatim.

"Beliau sering mendapatkan tanggung jawab oleh ibunya untuk mendidik dan mengatur adik-adiknya," ujar Mukti dalam peluncuran dan bedah buku 'Ulama Bertutur tentang Jokowi: Jalinan Keislaman, Keumatan dan Kebangsaan' di Jakarta, Kamis, (20/12/2018).

Lalu yang kedua, lanjut Mukti, Jokowi menjadi pemimpin rumah tangga. Setelah menjadi pemimpin rumah tangga, Jokowi menjadi pemimpin bagi pabrik mabelnya lalu setelahnya menjadi pimpinan Asosiasi Industri Permebelan & Kerajinan Indonesia (ASMINDO).

"Lalu naik lagi menjadi wali kota terus menjadi Gubernur. Dari Gubernur menjadi Presiden jadi ini kayak di sekolahkan, terjenjang itu menarik sekali. Sehingga pengelolaan kepemimpinanya itu sudah matang karena berdasarkan pengalaman yang sudah dilaluinya dan terbukti sukses," jelasnya.
(Baca juga: Lewat Buku, Mukti Ali Qusyairi Kupas Keislaman Jokowi )Karena sudah melewati proses yang panjang, kata Mukti, Jokowi bijak dalam memikirkan masyarakat seperti membangun dan infratrusktur dihampir diseluruh wilayah di Indonesia.

"Bukan sekedar semen dan pasir tapi juga untuk mengkoneksikan antar wilayah dan menekan harga satuan hasil pertanian agar semuanya bisa diakses dengan mudah dan murah bagi bangsa ini," tuturnya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7498 seconds (0.1#10.140)
pixels