Penilaian Erick Thohir Soal Elektabilitas Jokowi-Ma'ruf

Minggu, 09 Desember 2018 - 17:57 WIB
Penilaian Erick Thohir...
Penilaian Erick Thohir Soal Elektabilitas Jokowi-Ma'ruf
A A A
JAKARTA - Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan nomor urut 01 Jokowi-KH Ma'ruf Amin, Erick Thohir kembali berkomentar terkait elektabilitas Jokowi-Ma'ruf yang tak naik secara signifikan meski terjadi peningkatan di sejumlah lembaga survei.

Menurut Erick, seperti yang disampaikannya kepada TKN dan Tim Kampanye Daerah bahwa ada media tertentu yang memelintir hasil survei. "Bukan media besar. Media besar ini top, wartawannya kerja 24 jam," ujar Erick di Golden Ways, Hotel Jakarta, Minggu (9/12/2018).

Erick mengatakan, terkadang ada media yang tidak menyampaikan secara benar mengenai elektabilitas Jokowi-Ma'ruf kemudian diviralkan pihak-pihak tertentu di media sosial. Menurutnya, tentang hasil survei yang ia sampaikan adalah hasil research Jokowi yang mencapai 53 persen sebelum penentuan cawapres.

"Pak Prabowo 20 persen lebih. Hari ini dengan Pak Sandi bergerak juga (sirveinya) 33-an (persen). Jadi Pak Sandi kontribusinya 10. Kalau Pak Sandi yang lebih tinggi dari Pak Prabowo itu yang menarik," ungkapnya.

Sementara Cawapres KH Ma'ruf dianggap belum kampanye. Menurutnya, saat ini pria yang akrab disapa Kiai Ma'ruf hanya bersilaturahmi dengan sejumlah tokoh termasuk kalangan ulama dan pesantren.

"Beliau baru akan berkampanye Januari. Makanya saya bilang, ketika Pak jokowi 53 persen saya yakin akan lebih tinggi karena Pak Ma'ruf masih bersilaturhami. Baru akan bergerak, sesuai dengan strategi itu baru bulan Januari," tukasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1184 seconds (0.1#10.140)