Gerindra, PAN, dan PKS Sepakat Terima Demokrat dalam Koalisi

Selasa, 31 Juli 2018 - 23:08 WIB
Gerindra, PAN, dan PKS Sepakat Terima Demokrat dalam Koalisi
Gerindra, PAN, dan PKS Sepakat Terima Demokrat dalam Koalisi
A A A
JAKARTA - Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sepakat menerima Partai Demokrat dalam koalisi mereka di Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019.

Hal demikian merupakan hasil kesepakatan dalam pertemuan ketiga partai politik (Parpol) itu di Rumah Pengusaha Maher Algadri, Jalan Prapanca Dalam VI, Pela Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (31/7/2018) malam. Berlangsung sekira pukul 20.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

"Ketiganya sepakati koalisi tiga partai ini menerima dengan sangat baik dan tangan terbuka. Sebuah kehormatan bergabungnya Demokrat dalam koalisi," ucap Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani usai pertemuan.

(Baca juga: PAN Tak Hadir di Pertemuan Jokowi dan Sekjen Parpol Pendukung)

Selain itu kata dia, hal lain akan dibicarakan lebih lanjut pada pertemuan selanjutnya. "Hal teknis dibicarakan proses di tingkat Sekretaris Jenderal satu dua hari ke depan," kata wakil ketua MPR ini.

Sementara Sekjen PAN Eddy Soeparno menambahkan, terkait pembahasan sosok calon wakil presiden (Cawapres) akan dibicarakan di pertemuan-pertemuan selanjutnya. "Ini dalam proses," kata Eddy Soeparno di lokasi yang sama.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4943 seconds (0.1#10.140)