Datang ke Magelang, Cak Imin Digelari Panglima Tani

Minggu, 04 Maret 2018 - 18:43 WIB
Datang ke Magelang,...
Datang ke Magelang, Cak Imin Digelari Panglima Tani
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar mengunjungi Kecamatan Ngablak, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (4/3/2018).

Dalam kunjungan tersebut, pria yang biasa disapa Cak Imin itu berdialog dengan para petani.

Cak Imin mengatakan melindungi petani dan konsumen itu harus sejalan. "Maka selain ada batas harga maksimal, juga harus ada batas harga jual minimal untuk petani. Jadi harga jual sembako tidak kemahalan, petani juga tidak rugi," kata Cak Imin saat menjawab pertanyaan Sumardi, wakil dari Gapoktan kecamatan Ngablak, Magelang, Jawa Tengah.

Di hadapan 2.000-an petani kopi, tembakau, hortikultura, sayur dan padi, Cak Imin berdialog santai dengan petani.

"Sistem kuota menurut saya banyak mudharatnya. Menciptakan pola rente di mana orang memperkaya diri dengan mengambil selisih harga jual dengan harga beli impor. Mereka kaya raya, tapi petani rekoso (susah-red)," sambung Cak Imin

"Kalau Pak Muhaimin jadi wapres, dihapus enggak Pak sistem itu?" tanya seorang petani.

"Insya Allah kita hapus. Kita pakai sistem tarif impor. Siapa saja yang punya SIUP boleh impor namun tarifnya disesuaikan agar tidak merusak harga produk lokal. Mohon doanya sederek. Semoga Pak Jokowi kerso, nggih," lanjut Cak Imin.

"Amin, insya Allah," jawab petani.

Pada acara itu, para komunitas tani memberikan gelar Panglima TNI kepada Cak Imin. Acara tersebut digelar di kaki Gunung Andong Magelang. Sebelumnya Cak Imin dan cawagub Jateng Ida Fauziyah melakukan penanaman pohon di lokasi panjat Gunung Andong didampingi komunitas sepeda motor trail.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0885 seconds (0.1#10.140)