Ketua KPK Ajak Media Gemakan Semangat Anti Korupsi pada Masyarakat

Jum'at, 09 Februari 2018 - 23:22 WIB
Ketua KPK Ajak Media...
Ketua KPK Ajak Media Gemakan Semangat Anti Korupsi pada Masyarakat
A A A
JAKARTA - Media massa diharapkan menjadi corong utama dalam proses penyadaran masyarakat tentang masalah korupsi di Indonesia. Hal itu seperti disampaikan Ketua KPK Agus Rahardjo dalam acara Sarasehan Pustaka Buku Serpihan Kisah Jurnalis Tiang Bendera di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (9/2/2018).

Dalam kegiatan yang digelar dalam momentum Hari Pers Nasional 2018 itu, Agus meminta media menyampaikan kepada masyarakat bahwa korupsi bisa memecah belah bangsa. "Bisa menjadikan bangsa varian di antara bangsa di dunia kalau tidak cepat memperbaiki sistem kita," kata Agus.

Agus mengatakan, hampir sebagain masyarakat Indonesia belum merasa korupsi sebagai ancaman. Sementara, korupsi yang terjadi selalu menimbulkan permasalahan. Karenanya, Agus menekankan pentingnya peran media massa dalam menyadarkan publik tentang bahaya korupsi.

Dalam kesempatan yang sama, Agus juga mendorong media massa untuk menggemakan perbaikan Undang-undang Tindak Pidana Korupsi secara mendasar. Hal itu perlu dilakukan sebagai upaya memperbaiki kinerja pemberantasan korupsi ke depan. "UU Tipikor harus diperbaiki secara mendasar," kata Agus.
(pur)
Berita Terkait
KPK Kembali Dipimpin...
KPK Kembali Dipimpin oleh Jenderal Polisi
KPK Gaet 4 Kementerian...
KPK Gaet 4 Kementerian dan KSP Teken Komitmen Pencegahan Korupsi
Strategi Pemberantasan...
Strategi Pemberantasan Korupsi
Dukung Pemberantasan...
Dukung Pemberantasan Korupsi, Aktivis Deklarasi KPAK
Tangani Korupsi, KPK...
Tangani Korupsi, KPK Utamakan yang Berdampak pada Ekonomi Nasional
Semester Pertama Bekerja,...
Semester Pertama Bekerja, Dewas KPK Lakukan Tiga Fokus Besar
Berita Terkini
Siapa Letjen TNI Kunto...
Siapa Letjen TNI Kunto Arief Wibowo? Sosok Jenderal Bintang 3 Anak Try Sutrisno
2 jam yang lalu
Kejagung Geledah dan...
Kejagung Geledah dan Blokir Aset Tersangka TPPU Zarof Ricar
3 jam yang lalu
Jelang Pemungutan Suara...
Jelang Pemungutan Suara Ulang di Boven Digoel, Michael Sianipar: Perindo Hadir Total
4 jam yang lalu
Partai Perindo Mulai...
Partai Perindo Mulai Fokus Kembangkan Kekuatan di Wilayah Urban
5 jam yang lalu
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
5 jam yang lalu
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
5 jam yang lalu
Infografis
MUI Larang Masyarakat...
MUI Larang Masyarakat Promosikan LGBT di Semua Media
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved