Anak Buah Ditangkap KPK, Menhub Akui Gagal Cegah Korupsi

Rabu, 06 September 2017 - 10:58 WIB
Anak Buah Ditangkap...
Anak Buah Ditangkap KPK, Menhub Akui Gagal Cegah Korupsi
A A A
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya mengakui gagal menjadikan instansi yang dipimpinnya bebas dari praktik suap. Pernyataan ini disampaikan dalam kesempatan rapat kerja dengan Komisi V DPR.

Menurutnya penangkapan Direktur Jenderal Hubungan Laut (Dirjen Hubla) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Antonius Tonny Budiono oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bukti dirinya gagal mencegah praktik dugaan suap. Atas dasar itu dia menyesalkan persoalan tersebut.

"Kami mohon maaf kepada Komisi V DPR atas adanya OTT Dirjen Hubla beberapa waktu lalu," ujar Budi saat membuka pembicaraan rapat kerja di ruang Komisi V DPR, Jakarta, Rabu (66/9/2017).

Pada kesempatan itu dia juga menyampaikan, pihaknya sudah melakukan upaya pencegahan terjadinya gratifikasi, pungutan setiap pengurusan perizinan maupun biaya-biaya lain di luar ketentuan. Pihaknya juga meminta bantuan khusus Tim Pengawal dan Pengaman Pemerintahan dan Pembangunan (TP4) untuk melakukan pengawasan atas pelaksanaan proyek-proyek strategis nasional di bawah Kemenhub sebagai upaya pencegahan korupsi. (Baca: Tangkap Dirjen Hubla Kemenhub, KPK Sita Sejumlah Uang)

"Kami sudah menerapkan banyak hal untuk melakukan pencegahan," ucapnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0930 seconds (0.1#10.140)