Presiden PKS Prediksi Ahok Bernasib Sama dengan Buni Yani
A
A
A
JAKARTA - Polda Metro Jaya sudah menahan Buni Yani dalam kasus dugaan pencemaran nama baik dan SARA. Buni Yani adalah pengunggah video pernyataan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau biasa disapa Ahok terkait surat Almaidah 51.
Penahanan Buni Yani ini anggap sebagai tanda akan ditahannya Ahok dalam kasus dugaan penistaan Alquran. Ahok sendiri dalam kasus tersebut sudah dinyatakan sebagai tersangka oleh Bareskrim Mabes Polri.
"Benarkah BY ditahan? Saya belum tahu. Tapi jika benar, berarti polisi sedang menyajikan logika bagi penahanan BTP (Basuki Tjahaja Purnama-red) segera! Benarkah? #SaveBuniYani ujar Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohamad Sohibul Iman dalam akun Twitter @msi_sohibuliman, Kamis (24/11/2016).
Dampak pernyataan Ahok menimbulkan gelombang protes jutaan umat Islam dalam bentuk aksi demonstrasi 4 November lalu. Aksi demonstrasi terus berlanjut pada 2 Desember mendatang. (Baca: Buni Yani Ditahan di Polda Metro Jaya)
Dalam aksi demonstrasi 2 Desember akan dilakukan salat Jumat berjamaah di sepanjang Jalan Sudirman hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI).
Penahanan Buni Yani ini anggap sebagai tanda akan ditahannya Ahok dalam kasus dugaan penistaan Alquran. Ahok sendiri dalam kasus tersebut sudah dinyatakan sebagai tersangka oleh Bareskrim Mabes Polri.
"Benarkah BY ditahan? Saya belum tahu. Tapi jika benar, berarti polisi sedang menyajikan logika bagi penahanan BTP (Basuki Tjahaja Purnama-red) segera! Benarkah? #SaveBuniYani ujar Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohamad Sohibul Iman dalam akun Twitter @msi_sohibuliman, Kamis (24/11/2016).
Dampak pernyataan Ahok menimbulkan gelombang protes jutaan umat Islam dalam bentuk aksi demonstrasi 4 November lalu. Aksi demonstrasi terus berlanjut pada 2 Desember mendatang. (Baca: Buni Yani Ditahan di Polda Metro Jaya)
Dalam aksi demonstrasi 2 Desember akan dilakukan salat Jumat berjamaah di sepanjang Jalan Sudirman hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI).
(kur)