Jokowi Dianggap Tak Mampu Kendalikan Menterinya

Kamis, 18 Februari 2016 - 18:42 WIB
Jokowi Dianggap Tak...
Jokowi Dianggap Tak Mampu Kendalikan Menterinya
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai tidak mampu mengendalikan pembantunya di kabinet. Salah satu indikasinya, Jokowi tidak mampu melarang Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said untuk memperpanjang izin kontrak dengan PT Freeport.

Direktur Eksekutif Renaissance Political Research and Studies (Report), Khikmawanto mengatakan, akibat ketidaksanggupan Jokowi itu menimbulkan kegaduhan politik.

"Sejauh ini menteri seakan-akan jalan sendiri-sendiri, padahal menteri adalah pembantu presiden,” ujar Khikmawanto, Jakarta, Kamis (18/2/2016).

Dia mengingatkan, kondisi ini mengancam citra Jokowi sebagai pemimpin pemerintahan. Alasannya, kegaduhan politik yang terjadi justru berasal dari internal pemerintahan.

"Kualitas kepemimpinan Pak Jokowi apakah bisa mengondisikan menteri-menterinya atau tidak," ucapnya.

Baca: Reaksi SBY Selalu Dijadikan Kambing Hitam Penguasa Sekarang.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7157 seconds (0.1#10.140)