Gus Dur Bakal Diberi Gelar Pahlawan Nasional

Kamis, 05 November 2015 - 16:10 WIB
Gus Dur Bakal Diberi...
Gus Dur Bakal Diberi Gelar Pahlawan Nasional
A A A
JAKARTA - Kabar gembira bagi keluarga Presiden Keempat Abdurrahman Wahid (Gus Dur) beserta para pengikutnya alias Gusdurian. Pasalnya pemerintah berencana menganugerahi gelar pahlawan nasional untuk almarhum Gus Dur.

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan, sebenarnya pemberian gelar pahlawan nasional untuk almarhum Gus Dur sudah diputuskan pada tahun 2013 oleh Tim Peneliti dan Pengkajian Gelar Pahlawan (TP2GP).

"Kalau kepahlawanan Gus Dur itu dari TP2GP itu sudah selesai, dari dewan gelar sudah selesai, tinggal menunggu saat proses penganugerahan. Jadi tidak ada catatan apapun, semua sudah selesai, tinggal menunggu saat penganugerahannya," ujar Khofifah di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/11/2015).

Seperti diketahui, hari ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahi gelar pahlawan nasional untuk lima tokoh. Kelima tokoh yang menerima gelar pahlawan nasional itu adalah? tokoh pergerakan nasional dari Sulawesi Utara, Bernard Wilhem Lapian.

Kemudian tokoh Provinsi Jawa Timur Almarhum Mas Isman dan Almarhum Komjen (Pol) Moehammad Jasin, tokoh Provinsi Bali Almarhum I Gusti Ngurah Made Agung serta tokoh Provinsi Yogyakarta almarhum Ki Bagus Hadikusumo.

Gelar pahlawan nasional itu diberikan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 116/TK/Tahun 2015.

Pilihan:

Lima Tokoh Ini Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Dialog Jokowi di Amerika Jadi Guyonan Netizen
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1096 seconds (0.1#10.140)