Bareskrim Dituding Buat Gaduh, Ini Pembelaan Brigjen Victor

Rabu, 21 Oktober 2015 - 14:45 WIB
Bareskrim Dituding Buat...
Bareskrim Dituding Buat Gaduh, Ini Pembelaan Brigjen Victor
A A A
JAKARTA - Mantan Direktur Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus (Dirtipideksus) Brigjen (Purn) Victor Simanjuntak menegaskan, penanganan dugaan korupsi di Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) saat dia menjabat tidak ada niatan membuat gaduh.

Dalam rapat dengan panitia khusus (Pansus) Pelindo II, dia menjelaskan proses penanganan korupsi murni dilakukannya sesuai dengan prosedur. Dirinya siap bertanggungjawab apabila ada hal-hal yang melanggar aturan selama penanganan itu.

"Kalau ada yang salah, saya yang tanggung jawab, mulai Pertamina, Pelindo bahkan perkara Rp180 triliun. Kalau ada yang salah, penyidik saya tidak salah," katanya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (21/10/2015).

Dia melanjutkan, bukan pertama kalinya dirinya menangani perkara dugaan korupsi. Oleh karena itu, tidak ada niatan dari Bareskrim di eranya untuk membuat kegaduhan.

Dalam kesempatan itu, dia juga menyayangkan Komjen Pol Budi Waseso digeser dari jabatannya saat Bareskrim tengah galaknya menangani perkara korupsi. Meski hal itu merupakan hal wajar di kepolisian.

"Saya menyidik korupsi bukan sekarang, tahun 2001 saya sudah menyelidik korupsi. Kalaupun ada yang salah dalam penindakan saya adalah Brigjen Victor bukan Pak Budi Waseso. Masalah orang ini diganti silakan, tetapi waktu itu timingnya tidak tepat," pungkasnya.

PILIHAN:

Victor Tegaskan Penggeledahan PT Pelindo II Sesuai Prosedur

Ini Alasan Kejagung Belum Tetapkan Tersangka Bansos Sumut
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8742 seconds (0.1#10.140)