Absen, Bareskrim Jadwal Ulang Pemeriksaan Denny Indrayana

Kamis, 25 Juni 2015 - 16:14 WIB
Absen, Bareskrim Jadwal...
Absen, Bareskrim Jadwal Ulang Pemeriksaan Denny Indrayana
A A A
JAKARTA - Hari ini Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri menjadwalkan pemeriksaan terhadap mantan Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham) Denny Indrayana. Namun, Denny Indrayana tidak bisa hadir, karena berada di luar kota.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Mabes Polri Brigjen Pol Agus Rianto mengatakan, pihaknya terpaksa menjadwalkan ulang pemeriksaan Denny Indrayana.

"Beliau ada kegiatan di Yogyakarta, maka waktunya akan kami reschedule," ujar Agus saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Kamis (25/6/2015).

Keterangan ini diperkuat Kasubdit I Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Ditipikor) Bareskrim Polri, AKBP Ade Deriyan. Dia mengakui Denny Indrayana berada di luar kota. "Nanti akan dijadwal ulang kemungkinan minggu depan," ucap Ade.

Jadwal pemeriksaan hari ini terhadap Denny Indrayana merupakan pemeriksaan lanjutan dari pemeriksaan sebelumnya terkait dugaan korupsi pembayaran paspor elektronik atau payment gateway di Kemenkumham.

Baca: Polri Bidik Denny Indrayana dengan 3 Kasus Dugaan Korupsi.
(kur)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7206 seconds (0.1#10.173)