Soetrisno Bachir Temui Jokowi di Istana

Kamis, 04 Juni 2015 - 14:28 WIB
Soetrisno Bachir Temui...
Soetrisno Bachir Temui Jokowi di Istana
A A A
JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN) Soetrisno Bachir menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi). Soetrisno mengaku ingin menyampaikan berbagai hal kepada Jokowi.

Salah satunya persoalan ekonomi, termasuk soal hambatan-habatan dalam investasi. "Jokowi mengatakan menteri-menterinya harus berani membenahi ini, menterinya harus betul-betul bernyali," kata Sutrisno di Kompleks Istana, Jakarta, Kamis (4/6/2015).

Menurut dia, melambatnya ekonomi salah satu faktinya karena birokrasi yang masih menghambat yang sudah menjadi penyakit lama. Harus ada keberanian untuk mendobrak.

Dia mengimbau para pengusaha untuk tetap optimistis dan aktif memberikan masukan kepada Presiden Jokowi.

"Pergerakan ekonomi ini ditentukan oleh dunia bisnis di luar APBN, dunia usaha harus aktif memperbaiki keadaan harus aktif misalnya melapor ke Pak Jokowi, seperti saya sekarang ini," tuturnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6923 seconds (0.1#10.140)