4 bus jemaah haji kecelakaan beruntun

Senin, 12 November 2012 - 20:34 WIB
4 bus jemaah haji kecelakaan beruntun
4 bus jemaah haji kecelakaan beruntun
A A A
Sindonews.com - Perjalanan pulang jemaah haji Indonesia, tidak sepenuhnya berjalan dengan baik. Ujian kesabaran masih terjadi terhadap jemaah haji Indonesia yang akan menuju ke tanah air melalui Bandara Jeddah, Arab Saudi.

Pada siang ini waktu Arab Saudi (WAS) empat bus jemaah haji Indonesia mengalami kecelakaan beruntun dalam perjalanan menuju Jeddah, Arab Saudi.

"Sejauh ini diketahui tidak ada korban jiwa, namun ada 19 jemaah yang mengalami luka serius. 19 jemaah itu, langsung dievakusi dan menjalani perobatan ke Rumah Sakit Arab Saudi," ungkap Sekretaris Daker Jeddah Nur Alya Fitra, di Arab Saudi, Senin (12/11/2012).

Nur menuturkan, kecelakaan terjadi sekira pukul 13.00 siang di Bundaran Palestina, Jeddah, ketika empat bus dengan sekira 200 jemaah, dari kloter Solo SOC 44, sedang melaju dengan kecepatan tinggi.

"Penyebab kecelakaan masih diselidiki dan diduga akibat bus paling depan mengerem secara mendadak. Daker Jeddah masih melakukan sweeping terhadap jemaah yang mengalami luka-luka," ujarnya.

Sejumlah korban kemudian dibawa ke Jeddah dengan bus yang lainnya. "Jemaah yang luka ringan dan yang mengalami cedera telah dibawa dengan bus lainya milik dari perusahaan bus yang mengalami kecelakaan. Dan sebagaian besar telah tiba di Jeddah," terangnya.

Nur menegaskan, kecelakaan ini sama sekali tidak menganggu jadwal penerbangan. Sebab keberangkatan kloter SOC 44 baru akan dilakukan Rabu 14 November 2012 nanti.

"Biasanya kedatangan jemaah ke Bandara dijadwalkan satu hari sebelum keberangkatan melalui bandara," ujarnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4732 seconds (0.1#10.140)