Komisi IX Berterima Kasih ke Partai Perindo Atas Pemulangan TKI

Kamis, 29 Desember 2016 - 17:08 WIB
Komisi IX Berterima Kasih ke Partai Perindo Atas Pemulangan TKI
Komisi IX Berterima Kasih ke Partai Perindo Atas Pemulangan TKI
A A A
JAKARTA - Ketua Komisi IX DPR Dede Yusuf mengapresiasi kerja nyata dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo) yang siap memulangkan 31 Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ke Tanah Air. Rencana pemulangan ‎pahlawan devisa negara itu sendiri pada Jumat 30 Desember 2016.

"Ya prinsipnya itu kita berterima kasih (kepada Perindo). Karena ini pada konteksnya adalah pada permasalahan biaya," ujar Dede, Kamis (29/12/2016).

Perindo adalah partai politik di Indonesia yang pertama kali ‎memulangkan TKI bermasalah dari luar negeri. Menurut Dede, tugas pemulangan dari pahlawan devisa itu merupakan kewajiban pemerintah dan Kementerian Luar Negeri (Kemlu).

"‎Kita apresiasi ini atas kerja dari saudara mana pun atau partai mana pun. Karena kita tahu ini bukan tugas partai ini tugas pemerintah dan tugas Kemenlu," terang politikus Partai Demokrat itu.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5069 seconds (0.1#10.140)