Hercules Jatuh, DPR Desak Seluruh Alutsista TNI Dievaluasi

Selasa, 20 Desember 2016 - 09:33 WIB
Hercules Jatuh, DPR Desak Seluruh Alutsista TNI Dievaluasi
Hercules Jatuh, DPR Desak Seluruh Alutsista TNI Dievaluasi
A A A
JAKARTA - DPR mendesak pemerintah melakukan evaluasi terhadap kelayakan seluruh alat utama sistem persenjataan (alutsista).

Langkah itu diambil menyikapi jatuhnya Pesawat C-130 Hercules bernomor A-1334 di Wamena, Papua, Minggu 18 Desember 2016.

"Secara khusus DPR akan memberi perhatian besar terhadap kualitas seluruh alutsista khususnya milik TNI," ujar Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan, Selasa (20/12/2016). (Baca juga: Panglima TNI Pastikan Pemerintah Tak Akan Beli Pesawat Bekas)

Meski pesawat yang jatuh di Wamena, Papua akhir pekan lalu telah berusia 30 tahun, Taufik mengatakan pesawat Hercules C-130 dalam kondisi baik dan layak terbang.

Dia menilai alutsista penting dalam mendukung operasi perang maupun operasi nonperang yang dilakukan oleh TNI.

Taufik mengungkapkan DPR akan mempertimbangkan penambahan anggaran untuk pengadaan serta pemeliharaan alutsista milik TNI.

"Kita akan menginventarisasi seluruh pesawat operasional, khususnya pesawat nonperang untuk kepentingan kemanusiaan dan transportasi TNI yang digunakan setiap hari," ucap politikus Partai Amanat Nasional itu.

Taufik mengucapkan belasungkawa mendalam atas jatuhnya korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. "Semoga keluarga prajurit yang ditinggal agar selalu tabah dan sabar menerima ujian ini," kata Taufik.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3453 seconds (0.1#10.140)