Ahmad Dhani Kritik Revolusi Mental Jokowi dan Tambahnya Utang RI

Rabu, 24 Februari 2016 - 12:05 WIB
Ahmad Dhani Kritik Revolusi Mental Jokowi dan Tambahnya Utang RI
Ahmad Dhani Kritik Revolusi Mental Jokowi dan Tambahnya Utang RI
A A A
JAKARTA - Musisi sekaligus pentolan grup band Dewa 19, Dhani Ahmad Prasetyo atau yang lebih dikenal dengan Ahmad Dhani, mengkritisi jalannya Pemerintahan Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK).

Menurut pria kelahiran Surabaya 26 Mei 1972 ini, Pemerintah Jokowi dengan jargon Revolusi Mental cuma menambah utang negara Indonesia.

"Revolusi Mental adalah utang dan utang. Lucu2an. Nanti kalau 2019 utang (Indonesia) tambah banyak. Artis-artis safari pendukung Jokowi gue gamparin satu-satu," kicau Ahmad Dhani di akun Twitter @AHMADDHANIPRAST, Rabu (24/2/2016).

(Baca: Utang Luar Negeri RI Akhir 2015 Meningkat)


Seperti diketahui, bukan kali ini saja Ahmad Dhani mengomentari sejumlah persoalan yang tengah dihadapi bangsa ini. Beberapa waktu lalu, dia sempat berceloteh terkait skandal rekaman PT Freeport Indonesia (PTFI).

Ahmad Dani lebih khusus memberikan tanggapan soal komentar miring selama skandal Freeport ini ada, dinilainya kerap menyudutkan Setya Novanto.

"Mereka yang hari ini mengejek, mendiskreditkan & menghakimi Setya Novanto, adalah mereka yang tidak dikenang namanya di masa depan Indonesia...ADP," kicau Ahmad Dhani di akun Twitter @AHMADDHANIPRAST, Minggu 13 Desember 2015.

Pilihan:

Hanura Sudah Prediksi Jokowi Balik Badan Soal Revisi UU KPK
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4902 seconds (0.1#10.140)