Uji Kelayakan Calon Dubes Akan Kelar Malam Ini

Kamis, 17 September 2015 - 14:40 WIB
Uji Kelayakan Calon Dubes Akan Kelar Malam Ini
Uji Kelayakan Calon Dubes Akan Kelar Malam Ini
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi I DPR Tantowi Yahya mengatakan, pihaknya kembali menggelar uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) terhadap calon duta besar (dubes) yang sebelumnya telah diajukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Tantowi mengungkapkan, terdapat enam calon dari 33 calon dubes yang akan menjalani fit and proper test. Sedangkan 27 calon dubes lainnya telah lebih dulu menjalani fit and proper test di Komisi I.

"Tinggal enam, dan akan kita selesaikan hari ini," ujar Tantowi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (17/9/2015).

Ketua DPP Partai Golkar kubu Aburizal Bakrie (Ical) itu yakin, proses fit and proper test selesai pada malam ini. Setelah selesai, pihaknya akan menggelar rapat pleno untuk memberi penilaian terkait hasil uji tersebut.

"Hasil dari kita akan selesai malam ini. Muaranya siapa saja yang dianggap layak, siapa yang layak dengan catatan dan benar-benar tidak layak. Nanti akan kita serahkan ke pimpinan, habis itu ke presiden," tandas Tantowi.

Adapun enam calon dubes yang mengikuti fit and proper test hari ini, yakni calon Dubes LBPP Republik Kenya Soehardjono Sastromihardjo, calon Dubes Republik Demokratik Rakyat Aljazair Safira Machrusah, dan calon Dubes Republik Bulgaria Sri Astari Rasjid.

Kemudian calon Dubes Republik Mozambique Tito Dos Santos Baptista, calon Dubes Republik Finlandia Wiwiek Setyawati Firman, dan calon Dubes Kerajaan Belgia merangkap Keharyapatihan Luksemburg dan Uni Eropa Yuri Octavian Thamrin.

Pilihan:

WNI Disandera, Jokowi Akan Telepon PM Papua Nugini
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6189 seconds (0.1#10.140)