Kemenag Berharap SAHI Perkuat Ekosistem Ekonomi Haji Indonesia

Kamis, 24 November 2022 - 16:04 WIB
loading...
Kemenag Berharap SAHI...
Dirjen PHU Kemenag Hilman Latief berharap SAHI turut berpartisipasi dalam memperkuat ekosistem ekonomi haji Indonesia. Foto: MPI/Widya Michella
A A A
JAKARTA - Dirjen PHU Kemenag Hilman Latief berharap Dewan Pimpinan Pusat Silahturahmi Haji dan Umrah Indonesia (DPP SAHI) ikut terlibat dalam penguatan ekosistem ekonomi haji Indonesia. Hilman mengaku lebih bersyukur bila SAHI bersedia terlibat dalam pelayanan untuk jamaah haji baik di dalam maupun luar negeri.

"Saya mengucapkan selamat untuk SAHI atas rapat kerja nasionalnya dan mudah-mudahan dapat menghasilkan agenda-agenda besar dan strategis kedepan khususnya dalam mendorong penguatan ekosistem haji secara umum," kata Hilman saat membuka Rakernas DPP SAHI 2022 di Jakarta, Kamis (24/11/2022).



Hilman menyampaikan Kemenag telah berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk untuk mendorong kontribusi dari masyarakat Indonesia terhadap penguatan ekosistem ekonomi haji. Secara khusus, Hilman berharap SAHI dapat ikut terlibat dalam meningkatkan keterpakaian produk-produk Indonesia dalam pelayanan haji di masa depan.

"Secara khusus kita mengharapkan ada banyak produk (Indonesia) yang digunakan dalam melayani jamaah haji, tidak hanya di sini tapi di luar negeri. Itu jadi sebetulnya arahnya ke sana, jadi mudah-mudahan juga teman-teman SAHI itu bisa ikut terlibat," kata dia.

Menurutnya konsumsi menjadi salah satu komponen terbesar dalam penguatan ekosistem ekonomi haji maupun umrah. Dimana sebesar 30-35 persen, puluhan triliun disalurkan untuk membeli konsumsi jamaah haji.

"Jadi kita berharap pertama kita melayani jamaah dengan menu standar nusantara itu yang sudah disepakati bersama, yang kedua ya kita bahan-bahannya juga banyak dari kita," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum DPP SAHI, Abdul Khaliq Ahmad menyambut baik dimana nantinya keterlibatan SAHI bukan hanya pada pelaksanaan haji yang sifatnya konvensional. Tetapi justru sampai ke hal-hal teknis yang menjadi bagian penting untuk kontribusi haji terhadap kesejahteraan masyarakat Indonesia.



"Saya akan menyambut itu melalui program-program yang sudah dipaparkan, kita ingin pemanfaatan ruang di mana ekonomi haji itu akan kita maksimalkan. Saya kira kami akan memberi dukungan terhadap apa yang digagas oleh Kemenag," tutur dia.

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan ini mengatakan Rakernas kali ini bertujuan untuk mengevaluasi kegiatan SAHI selama dua tahun terakhir. Sekaligus merumuskan program-program baru sampai masa bakti kepempimpinan periode 2020–2025 berakhir.

"Jadi saya kira rakernas ini sangat strategis karena selain untuk mengevaluasi program yang sudah jalan juga merumuskan program-program yang akan kita laksanakan untuk tahun-tahun berikutnya," ujarnya.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1578 seconds (0.1#10.140)