Emak-emak di Gunung Kidul Dukung Ganjar Pranowo Maju Pilpres 2024

Sabtu, 12 November 2022 - 09:01 WIB
loading...
Emak-emak di Gunung...
Ribuan emak-emak yang berjejaring dalam Mak Ganjar Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju ke Pilpres 2024. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Ribuan emak-emak yang berjejaring dalam Mak Ganjar Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju ke Pilpres 2024 . Mereka menilai hanya kepemimpinan Ganjar Pranowo yang menonjol dan fokus mewujudkan, mendorong, dan mengupayakan ketahanan pangan untuk masyarakat.

"Beliau sangat memperhatikan masyarakat kecil ya, terutama dalam hal-hal kedaulatan pangan," kata Koordinator Wilayah Mak Ganjar DIY Rindi Astika Yuliana dalam acara 'Dzikir Akbar dan Doa Bersama Untuk Indonesia' di Balai Dukuh Padukuhan Karangduwet 1, Karangrejek, Wonosari, Gunung Kidul, DIY dengan intensi mencari figur pemimpin nasional, Jumat (11/11/2022).

Ganjar sebagai Gubernur Jawa Tengah (Jateng) dua periode terus menjalankan berbagai program dan aksi nyata dalam mendukung ketahanan pangan. Seperti gerakan lumbung pangan, pendampingan dan akses permodalan terhadap UMKM pengolah pangan lokal, hingga gerakan tanam pangan di pekarangan.





Ganjar juga mengoptimalkan lahan tak produktif dan gersang di Jateng untuk ditanami pangan alternatif. Bahkan, Ganjar mendorong peningkatan produksi padi, jagung, dan kedelai (pajale) dengan pelibatan Badan Riset dan Inovasi Negara (BRIN) dan Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Jateng.

Berkat upaya tersebut, Ganjar merealisasikan produksi padi hingga September 2022 mencapai 8.238.177 ton dan akan mencapai 9.579.069 ton di akhir tahun. Sementara, produksi jagung pada periode yang sama mencapai 3.047.712 ton dan kedelai 47.246 ton.

"Dan itu yang membuat hati kita, emak-emak untuk mendukung Pak Ganjar Pranowo Presiden RI 2024 agar Indonesia menjadi lebih sejahtera," kata Rindi.

Dia menambahkan, Ganjar adalah sosok pemimpin yang supel dan diterima oleh masyarakat dari berbagai kalangan. Rindi melanjutkan, Ganjar merupakan figur yang dapat memposisikan diri di berbagai lini dan elemen masyarakat, sehingga tepat menjadi pemimpin nasional.

"Kita akan terus memperkenalkan sosok Pak Ganjar Pranowo dalam segala hal, khususnya di DIY, 4 Kabupaten dan 1 Kota Madya. Jadi kita hampir setiap hari melakukan perkenalan masyarakat, silaturahmi, berkunjung kepada masyarakat, bahwa iniloh sosok Presiden RI 2024," imbuhnya.

Dirinya berharap, bangsa Indonesia semakin maju lewat figur pemimpin terbaik yang dapat terus memperjuangkan kesejahteraan. Dia mengatakan, sosok itu adalah mantan anggota DPR yang kini menjabat Gubernur Jateng, yakni Ganjar Pranowo.

"Harapan kita ke depan Indonesia menjadi lebih baik, terhindar dari segala problematika apa pun, dalam hal ekonomi terutama. Kita ingin Indonesia menang dalam kedaulatan pangan, bisa menjadi negara maju dalam segala hal. Tidak hanya peradaban, tapi maju dari segi ekonomi," tuturnya.

Selain menggelar 'Dzikir Akbar dan Doa Bersama Untuk Indonesia', Mak Ganjar DIY juga memberikan santunan kepada anak yatim di Kelurahan Karangrejek. Selain anak yatim, santunan juga diberikan kepada anak berkebutuhan khusus.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
Ganjar Ungkap Suasana...
Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Setara Institute Nilai...
Setara Institute Nilai Kualitas Demokrasi Pilpres dan Pilkada 2024 Rendah
Habib Rizieq Bicara...
Habib Rizieq Bicara Hasil Pilpres dan Pilkada 2024, Ini Katanya
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
Nah Lho! Muncul Deklarasi...
Nah Lho! Muncul Deklarasi Partai Perubahan Tanpa Keterlibatan Anies Baswedan, Bikinan Siapa?
Hasil Survei Sebut Prabowo...
Hasil Survei Sebut Prabowo Bisa Pimpin Indonesia, Maruarar: Ada Pemilih Anies-Ganjar
PDIP Anggap Janggal...
PDIP Anggap Janggal Hakim PTUN Tak Menerima Gugatan Pencalonan Gibran: Kita Menang Dismissal
Rekomendasi
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia 
Siapa TRF? Kelompok...
Siapa TRF? Kelompok Pembantai 26 Turis Hindu di 'Mini Swiss' Kashmir yang Bikin Dunia Marah
Luna Maya dan Maxime...
Luna Maya dan Maxime Bouttier Dipastikan Menikah Bulan Mei di Bali
Berita Terkini
Prabowo Bertemu PM Fiji,...
Prabowo Bertemu PM Fiji, Ajak Latihan Militer Bersama
10 menit yang lalu
Teruskan Perjuangan...
Teruskan Perjuangan Paus Fransiskus, Keuskupan Agung Jakarta Luncurkan Gerakan Belarasa
13 menit yang lalu
Siapa Jenderal TNI Purn...
Siapa Jenderal TNI Purn Try Sutrisno? Panglima TNI Era Orba yang Dukung Pergantian Wapres Gibran
31 menit yang lalu
PN Solo Tunda Sidang...
PN Solo Tunda Sidang Gugatan Wanprestasi Mobil Esemka
1 jam yang lalu
Soal Prajurit Masuk...
Soal Prajurit Masuk Kampus, Mabes TNI: Tak Ada Konflik dengan Mahasiswa
1 jam yang lalu
Sidang Perdana Ijazah...
Sidang Perdana Ijazah Jokowi, SMA Siap Hadirkan Bukti jika Diminta Hakim
2 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta 2024 Jadi Tahun...
5 Fakta 2024 Jadi Tahun Kemenangan Rusia di Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved