Bertemu Tim Musra Relawan Jokowi, Prabowo: Pertemuan yang Produktif

Kamis, 10 November 2022 - 21:43 WIB
loading...
Bertemu Tim Musra Relawan...
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menerima Pengurus Musra yang merupakan gabungan relawan pendukung Presiden Jokowi. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menerima Pengurus Musyawarah Rakyat (Musra) yang merupakan gabungan relawan pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) di kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan.

Prabowo menilai, pertemuan itu adalah pertemuan yang produktif. Dalam pertemuan itu, dirinya menerima masukan dari para relawan Jokowi terkait hasil Musra yang telah diselenggarakan beberapa kali di berbagai daerah. "Mereka memberi masukan-masukan pada saya, dan saya juga memberikan penjelasan-penjelasan," ujar Prabowo, Kamis (10/11/2022)

Prabowo mengungkapkan kedua pihak berdiskusi dengan saling terbuka. "Saya kira di hari yang baik ini kita mengadakan suatu pertemuan yang cukup produktif saya kira, jadi banyaklah hasilnya di mana kita istilahnya tadi buka-bukaan gitu," ujarnya.



Ketua Umum Projo Budi Arie mengatakan dalam pertemuan itu Prabowo juga memberi pesan bahwa persatuan nasional harus terus dijaga di setiap perhelatan maupun dinamika politik. "Jika kita bersatu maka Indonesia akan menjadi negara besar sesuai dengan prediksi seluruh lembaga dunia bahwa kita akan menjadi negara besar atau negara nomor 4 di dunia di 2045," kata Budi.



Budi mengungkapkan relawan juga menyerahkan hasil Musra yang digelar para relawan Jokowi tersebut di berbagai daerah. Hasilnya, masyarakat menginginkan Prabowo untuk melanjutkan perjuangan Jokowi.

"Pak Prabowo itu kan di rekaman Musra kita sudah menonjol, gitu loh. Masyarakat masih menginginkan Pak Prabowo jadi penerus Pak Jokowi," ujarnya usai pertemuan di kediaman Prabowo
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
PAN Target 4 Besar di...
PAN Target 4 Besar di Pemilu 2029, Zulhas ke Pak Prabowo: Kalau Capres Silakan, Wapres Kita Bicarakan
Singgung Koalisi 15...
Singgung Koalisi 15 Tahun, Zulhas Beri Sinyal PAN Dukung Prabowo di Pilpres 2029
Sinyal Pertemuan Lanjutan...
Sinyal Pertemuan Lanjutan Prabowo dan Megawati, Gerindra: Itu Suatu yang Baik!
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
Momen Presiden Prabowo...
Momen Presiden Prabowo Diantar Pangeran Ghazi usai Lawatan di Yordania
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Raja Abdullah II Sepakati Kerja Sama Pendidikan hingga Ekonomi
Syahganda Nainggolan...
Syahganda Nainggolan Lihat Presiden Prabowo Berpeluang Jadi Pemimpin Dunia
Prabowo Bertemu Megawati...
Prabowo Bertemu Megawati di Momen Lebaran, Puan: Akan Ada Pertemuan Selanjutnya
Momen Raja Abdullah...
Momen Raja Abdullah II Jadi Sopir Prabowo, Sambut Hangat Kunjungan di Yordania
Rekomendasi
Semangati Sopir Truk...
Semangati Sopir Truk Bongkar Muat, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Berikan Paket Sembako
Daftar Tanggal Merah...
Daftar Tanggal Merah di Bulan Mei 2025: Libur Nasional, Cuti Bersama, dan Long Weekend
Jadwal Pencairan Gaji...
Jadwal Pencairan Gaji ke-13 PNS dan Pensiunan 2025, Ini Nominalnya
Berita Terkini
Pesawat Tempur F-16...
Pesawat Tempur F-16 Lumpuhkan Pesawat Asing di Langit Jakarta
23 menit yang lalu
Hakim dan Pengacara...
Hakim dan Pengacara Kasus Suap CPO Rp60 Miliar Layak Dihukum Berat
25 menit yang lalu
5 Kapolda Lulusan Akpol...
5 Kapolda Lulusan Akpol 1990 Teman Satu Angkatan Irwasum Polri Komjen Dedi Prasetyo
26 menit yang lalu
Marak Kasus Pelecehan...
Marak Kasus Pelecehan Seksual Dokter PPDS, IDI Sebut Rumah Sakit Harus Tanggung Jawab
28 menit yang lalu
Umat Katolik Datangi...
Umat Katolik Datangi Kedubes Vatikan, Berdoa di Depan Lukisan Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
Wamen Angga Raka dan...
Wamen Angga Raka dan Juri Ardiantoro Diusulkan Jadi Jubir Presiden
1 jam yang lalu
Infografis
6 Produk Buatan China...
6 Produk Buatan China yang Digemari Konsumen Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved