Elektabilitas Perindo Tembus 4,5 Persen, Ketua DPW Jabar Minta Kader Tidak Berpuas Diri

Selasa, 25 Oktober 2022 - 23:55 WIB
loading...
Elektabilitas Perindo...
Ketua DPW Partai Perindo Jawa Barat H M Ferrari Nurrachadian bersyukur dengan elektabilitas partai yang terus meningkat mencapai angka 4,5 persen. Foto: MPI/Dok
A A A
JAKARTA - Ketua DPW Partai Perindo Jawa Barat H M Ferrari Nurrachadian bersyukur dengan elektabilitas partai yang terus meningkat. Terbaru, elektabilitas partai besutan Hary Tanoesoedibjo di survei Litbang Kompas mencapai angka 4,5 persen.

Meski demikian, ia mengingatkan kader Partai Perindo untuk tidak terlena dan berpuas diri atas perolehan tersebut. "Hal ini tentunya menjadi semangat baru bagi Partai Perindo, di Jawa Barat khususnya, untuk terus bergerak meningkatkan kinerja yang sudah baik bagi masyarakat," kata Ferrari, Selasa (25/10/2022).



Menurut dia, kerja politik yang sudah baik bagi masyarakat harus terus dilakukan inovasi. Hal itu agar masyarakat sadar akan kehadiran Partai Perindo betul-betul fokus mengatasi permasalahan yang dialami mereka.

"Elektabilitas ini minimal dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan dalam Pemilu 2024 mendatang. Insya Allah tidak ada kerja yang sia-sia jika kita konsisten hadir membantu masyarakat," bebernya.

Diketahui, elektabilitas Perindo berdasarkan survei Litbang Kompas, pada Juni lalu masih diangka 3,3 persen. Namun pada Oktober 2022 ini meningkat menjadi 4,5 persen. Dengan hasil survei tersebut, eksistensi Perindo dinilai semakin kokoh.



Lebih jauh mengacu pada hasil survei Oktober 2021 lalu, elektabilitas Perindo baru mencapai skor 1,6 persen dan 'merambat' naik ke 2,5 persen pada Januari 2022. Kenaikan elektabilitas Perindo juga terlihat berada satu tingkat di atas partai NasDem yang mendapat persentase sebesar 0,2 persen.

Secara keseluruhan, parpol dengan elektabilitas meningkat dalam survei kali ini adalah Gerindra (+3,7 persen), Demokrat (+2,4 persen), PKS (+0,9 persen), PKB (+0,2 persen), Perindo (+1,2 persen), dan Nasdem (+0,2 persen).

Selain parpol yang mendapat keuntungan elektoral, elektabilitas sejumlah parpol lain menurun. Berturut-turut adalah Partai Golkar (-2,4 persen), PDI-P (-1,7 persen), PAN (-0,5 persen), dan PPP (-0,3 persen).
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gelar Konsolidasi Hadapi...
Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029, Partai Perindo Matangkan Strategi Politik
DPP dan DPW Partai Perindo...
DPP dan DPW Partai Perindo se-Jakarta Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Peringatan Hari Kartini,...
Peringatan Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara
Perindo Luncurkan Puspa...
Perindo Luncurkan Puspa Daya, Organisasi Sayap yang Fokus pada Perlindungan Perempuan, Anak, dan Disabilitas
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Partai Perindo Panaskan...
Partai Perindo Panaskan Mesin Politik Hadapi Pemilu 2029, Banten Jadi Titik Awal
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung KRIS BPJS untuk Tingkatkan Mutu Layanan Kesehatan yang Adil dan Merata
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari Temui 2 Sahabatnya yang Kini Jadi Wali Kota Parepare dan Bupati Sidrap
Rekomendasi
Rahasia Jetour Jadi...
Rahasia Jetour Jadi Raja SUV Tercepat: Bukan Cuma Mobil, tapi Juga Strategi Travel+
Polres Tangerang: Ada...
Polres Tangerang: Ada Luka Benda Tajam di Wajah dan Tangan Mayat Dalam Karung
Bacaan Hadoroh Lengkap...
Bacaan Hadoroh Lengkap Bahasa Arab, Latin dan Terjemahan
Berita Terkini
RKUHAP Diyakini Tak...
RKUHAP Diyakini Tak Akan Jadikan Kepolisian dan Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
1 jam yang lalu
Adies Kadir Harap Mutasi...
Adies Kadir Harap Mutasi Besar-besaran Hakim Benahi Lembaga Peradilan
1 jam yang lalu
1.967 CASN Mengundurkan...
1.967 CASN Mengundurkan Diri, Ini Alasannya
2 jam yang lalu
KPK Sebut KONI Jawa...
KPK Sebut KONI Jawa Timur Terima Dana Hibah dari APBD
2 jam yang lalu
Kunker ke Sumsel, Prabowo...
Kunker ke Sumsel, Prabowo Bakal Luncurkan Gerina hingga Tanam Raya
2 jam yang lalu
MA Mutasi 199 Hakim...
MA Mutasi 199 Hakim dan 68 Panitera, Terbanyak dari Jakarta
3 jam yang lalu
Infografis
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur F-35 AS Dibatalkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved