Prabowo-Erick Thohir Duet Pemimpin Saling Bersinergi Membangun Bangsa

Jum'at, 07 Oktober 2022 - 17:03 WIB
loading...
Prabowo-Erick Thohir Duet Pemimpin Saling Bersinergi Membangun Bangsa
Elektabilitas pasangan Menhan Prabowo Subianto dengan Erick Thohir konsisten menguat di posisi atas.
A A A
JAKARTA - Elektabilitas pasangan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir konsisten menguat di posisi atas. Kinerja positif yang terus ditunjukkan membuat pilihan masyarakat semakin bulat.

“Prabowo sebagai orang yang pernah running tiga kali pilpres, tentu elektablitasnya sudah tinggi dibanding yang lain yang belum pernah ikut pilpres,” kata Guru Besar Universitas Indonesia (UI) Hamdi Muluk, Jumat (7/10/2022).

Hamdi mengatakan tingginya elektabilitas Prabowo tidak terlepas dari berkah keikutsertaan dalam dua pelaksanaan pilpres sebelumnya. Sampai sekarang masih ada pendukung yang setia dengan sosok Menteri Pertahanan ini. “Sosok Prabowo sebagai yang dapat sekitar 42 persenan di pilpres lawan Jokowi dua kali, tentu sudah punya pengikut yang jelas,” terang Hamdi.



Sementara Erick Thohir, dia mengungkapkan, sejumlah kebijakan yang diluncurkan Kementerian BUMN mendapat pandangan positif dari masyarakat. Hal itu membuat tingkat keterpilihan masyarakat kepadanya terus meninggi. “Faktor kedua Erick Thohir sebagai Menteri BUMN, kinerja Erick Thohir cukup bagus. Sering tampil juga di publik dalam kapasitas sebagai Menteri BUMN,” ujar Hamdi.



Kerja sama lintas kementerian tak jarang saling di bangun Prabowo bersama Erick Thohir. Kondisi demikian tentu dapat semakin menguatkan jalinan kedekatan keduanya.

Kerja sama Prabowo dan Erick Thohir sukses terbangun dengan diluncurkannya Holding BUMN Industri Pertahanan yang diberi nama Defend ID.Holding ini merupakan gabungan dari lima BUMN yang bergerak di bidang industri pertahanan.

Kelima BUMN tersebut terdiri dari PT Len Industri (Persero) sebagai induk dari Defend ID, yang beranggotakan PT Pindad, PT Dirgantara Indonesia, PT PAL Indonesia, dan PT Dahana.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1739 seconds (0.1#10.140)