Johanis Tanak Terpilih Gantikan Lili Pintauli, Firli Bahuri: Selamat Bergabung dalam Barisan KPK

Rabu, 28 September 2022 - 19:39 WIB
loading...
Johanis Tanak Terpilih...
Ketua KPK Firli Bahuri mengucapkan selamat atas terpilihnya Johanis Tanak sebagai pimpinan KPK menggantikan Lili Pintauli Siregar. FOTO/DOK.SINDOnews/SUTIKNO
A A A
JAKARTA - Mantan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jambi Johanis Tanak terpilih sebagai Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ). Johanis Tanak menggantikan Lili Pintauli Siregar yang telah mengundurkan diri sebagai pimpinan KPK.

Ketua KPK Firli Bahuri mengucapkan selamat bergabung kepada Johanis. KPK menyambut baik kehadiran Johanis Tanak. Firli juga berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan pimpinan DPR yang telah memproses pengganti Lili Pintauli di KPK.

"Saya menyambut gembira atas pengisian Wakil Ketua KPK. Dalam kesempatan ini saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Presiden RI dan Pimpinan DPR RI," ucap Firli melalui pesan singkatnya, Rabu (28/9/2022).

Baca juga: Johanis Tanak Terpilih Jadi Calon Pimpinan KPK Pengganti Lili Pintauli Siregar

"Sedangkan untuk Saudara Johanis Tanak, saya mengucapkan selamat atas terpilihnya untuk melanjutkan pengabdian di KPK sebagai Wakil Ketua KPK. Selamat datang dan selamat bergabung dalam barisan KPK," sambungnya.

Firli berharap Johanis Tanak dapat membantu KPK dalam memberantas korupsi di Indonesia. Diharapkan, dengan adanya pimpinan baru pengganti Lili Pintauli, KPK dapat lebih sangar dalam memberantas praktik korupsi.

"Mari kita bersihkan negeri ini dari praktik-praktik korupsi. Terima kasih. Salam Antikorupsi," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Halalbihalal Garda Satu,...
Halalbihalal Garda Satu, Nurul Ghufron Minta Doa Dilancarkan Seleksi Calon Hakim Agung
Ikut Seleksi Calon Hakim...
Ikut Seleksi Calon Hakim Agung, Nurul Ghufron: Saya Terpanggil Undangan KY
Kasus Firli Bahuri Dikebut...
Kasus Firli Bahuri Dikebut setelah Lebaran
Firli Bahuri Cabut Gugatan...
Firli Bahuri Cabut Gugatan Praperadilan Ketiganya, Alasannya Ada Perbaikan
Polri Yakin Gugatan...
Polri Yakin Gugatan Praperadilan Firli Bahuri ke PN Jaksel Bakal Kembali Ditolak
Eks Ketua KPK Firli...
Eks Ketua KPK Firli Bahuri Kembali Ajukan Praperadilan, Sidang Perdana Digelar Rabu Pekan Depan
Hasto Kristiyanto Ditahan,...
Hasto Kristiyanto Ditahan, KPK: Pemeriksaan Firli Bahuri Belum Diperlukan
Tepis Tudingan Kriminalisasi,...
Tepis Tudingan Kriminalisasi, KPK: Penetapan Tersangka Hasto Berdasarkan Fakta Hukum
Kerap Mangkir Panggilan...
Kerap Mangkir Panggilan Pemeriksaan, Firli Bahuri Terancam Dijemput Paksa
Rekomendasi
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
Dokter Terduga Pelaku...
Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Diperiksa Polisi Pekan Depan
5 Fakta Pangeran Al...
5 Fakta Pangeran Al Waleed, Sleeping Prince yang Sudah Koma 19 Tahun
Berita Terkini
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
33 menit yang lalu
KAJ Imbau Paroki Bunyikan...
KAJ Imbau Paroki Bunyikan Lonceng Gereja Serentak Sore Ini Iringi Pemakaman Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
Profil Gurun Arisastra,...
Profil Gurun Arisastra, Kuasa Hukum Menteri Agama yang Pernah Laporkan Dinar Candy
1 jam yang lalu
Survei, Menag Nasaruddin...
Survei, Menag Nasaruddin Umar Dinilai Terbaik
1 jam yang lalu
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan,...
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan, Sederet Kontroversi Menteri Jadi Catatan
1 jam yang lalu
Danjen Kopassus Tegaskan...
Danjen Kopassus Tegaskan Premanisme Harus Ditindak
3 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved