Anggota DPR Ini Terkejut dengan Cara BP2MI Perlakukan Pekerja Migran Indonesia

Selasa, 02 Agustus 2022 - 14:13 WIB
loading...
Anggota DPR Ini Terkejut...
Anggota Komisi IX DPR RI, Irma Chaniago dalam kegiatan BP2MI saat pelepasan 306 PMI ke Korsel yang dilakukan langsung oleh Kepala BP2MI, Benny Rhamdani, di el-Royal Hotel, Jakarta, Senin (1/8/2022). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Kinerja yang dilakukan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia ( BP2MI ) dinilai terus menunjukkan tren positif. Pandangan ini disampaikan oleh Anggota Komisi IX DPR RI, Irma Chaniago.

Irma menegaskan, pihaknya mendukung penuh kerja-kerja Kepala BP2MI , Benny Rhamdani dengan sejumlah gebrakan dan hal ini layak diapresiasi.

"Ini luar biasa Pak Benny. Langkah maju yang dilakukan BP2MI, patut diapresiasi. Saya siap perjuangkan, dan sampaikan ke Menteri Keuangan Republik Indonesia agar menambah Anggaran BP2MI. Kemajuan drastis yang dilakukan Pak Benny oke," kata Irma dalam keterangannya, Selasa (2/8/2022).

Baca juga: BP2MI Ingin Akhiri Ego Sektoral dalam Penanganan ABK

Legislator dari Fraksi Nasdem ini mengaku bangga dan kaget dengan apa yang dilakukan BP2MI saat ini. Sepanjang menjadi wakil rakyat, baru kali ini ia menyaksikan proses pelepasan PMI sespesial ini.

Irma mengatakan keseriusan Benny melepas PMI dari praktik sindikasi rentenir sebagai tata cara yang efektif.

"Jujur selama menjadi wakil rakyat, baru kali ini saya mengikuti dan menyaksikan langsung pelepasan PMI seperti ini. Sebuah sikap negara yang begitu pedulinya pada para pekerja migran," ungkapnya.

"Tentu kita semua berbangga dengan ini. Sehingga, layaklah saya mendukung Pak Benny untuk berjuang terus. Lanjutkan, laksanakan Pak Benny," tambah Irma.

Tak hanya itu, politikus senior yang dikenal vokal ini menjelaskan, bahwa PMI telah dijadikan warga VVIP oleh BP2MI merupakan sebuah cerminan yang baik. Itu sebabnya, DPR RI selayaknya bersama BP2MI melindungi PMI dari hulu hingga hilir.

"Pak Benny telah bekerja keras menjadikan PMI sebagai warga nomor satu di Republik ini. Upaya serius membela dan melindungi PMI dari ujung rambut sampai ujung kaki tidak bisa kita biarkan hanya menjadi pekerjaan BP2MI semata. Tapi, harus menjadi tanggung jawab kita semua," tutupnya.

Sebelumnya, BP2MI menggelar pelepasan 306 PMI ke Korea Selatan (Korsel) yang dilakukan langsung oleh Kepala BP2MI, Benny Rhamdani, di el-Royal Hotel, Jakarta, Senin (1/8/2022).

"Saya dan jajaran BP2MI bekerja penuh waktu. Berjuang untuk nasib Pekerja Migran Indonesia. Dahulu tidak seperti ini pelaksanaan pemberangkatan PMI, karantina CPMI tidak dibuat bombastis dan istimewa seperti saat ini. Alhamdulillah atas perintah Presiden, BP2MI terus bekerja, dan berkolaborasi," ujar Benny.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Indonesia Kembali Kirim...
Indonesia Kembali Kirim TKI ke Arab Saudi, Segini Gaji dan Bonusnya
Presiden Prabowo Restui...
Presiden Prabowo Restui Moratorium Kirim Pekerja ke Arab Saudi Dicabut
Kepala BNPT: Kami Berperan...
Kepala BNPT: Kami Berperan Melindungi Pekerja Migran Indonesia dari Ideologi Kekerasan
Wamen Christina Bidik...
Wamen Christina Bidik CPMI Isi Kebutuhan Sektor Transportasi Global
Wamen Christina Dukung...
Wamen Christina Dukung Lulusan BPPP Tegal Bersaing di Level Internasional
Serikat Pekerja Migran...
Serikat Pekerja Migran Minta Pemerintah Usut Kasus Skimming Online Kamboja
Wamen Christina Minta...
Wamen Christina Minta Jakarta Jadi Penyumbang Pekerja Migran Indonesia
Menteri P2MI Buka Peluang...
Menteri P2MI Buka Peluang Cabut Moratorium Pengiriman Pekerja Indonesia ke Arab Saudi
Wamen Christina Ungkap...
Wamen Christina Ungkap Rencana Program Magang di Luar Negeri Bakal Masuk Bagian Pekerja Migran
Rekomendasi
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
Grup Yahudi Rilis Video...
Grup Yahudi Rilis Video Penangkapan Aktivis Pro-Palestina Mahmoud Khalil yang Mengerikan
Berita Terkini
Gelar Ujian Kode Etik...
Gelar Ujian Kode Etik Notaris, Ketum INI: Prefesionalisme dan Integritas Penting
13 menit yang lalu
Lanjutkan Rapat di Hotel...
Lanjutkan Rapat di Hotel Mewah, Panja Baru Selesaikan 40% DIM RUU TNI
28 menit yang lalu
Tinjau Rindam XII/Tanjungpura,...
Tinjau Rindam XII/Tanjungpura, Menhan Dorong Peningkatan Fasilitas Pendidikan
31 menit yang lalu
Klasemen Liga Korupsi...
Klasemen Liga Korupsi Indonesia 2025, Pertamina Menyodok Puncak Salip PT Timah
43 menit yang lalu
Mekeng Minta Pemerintah...
Mekeng Minta Pemerintah Alokasi Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
1 jam yang lalu
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
2 jam yang lalu
Infografis
KAI KF-21 Pesawat Karya...
KAI KF-21 Pesawat Karya Indonesia Korsel dengan Teknologi Siluman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved