Angka Sembuh Covid-19 Bertambah 1.027 Orang, Terbanyak di Papua

Minggu, 28 Juni 2020 - 16:14 WIB
loading...
Angka Sembuh Covid-19 Bertambah 1.027 Orang, Terbanyak di Papua
Pengambilan darah untuk rapid test Covid-19. Foto: SINDOnews/Isra Triansyah
A A A
JAKARTA - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pusat melaporkan angka kesembuhan kasus Covid-19 hari ini mencapai 1.027 orang. Dengan demikian, akumulasi total sembuh hingga 28 Juni 2020 sebanyak 22.936 orang.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pusat Achmad Yurianto menjelaskan, penambahan angka sembuh terbanyak berada di Papua yaitu 335 kasus. "Provinsi Papua hari ini melaporkan 26 kasus baru dan 335 kasus sembuh,” ungkapnya di Media Center Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid-19 Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta, Minggu (28/6/2020).

(Baca: Update Kasus COVID-19: Positif 54.010 Orang, 22.936 Sembuh dan 2.754 Meninggal)

Yuri mengatakan, penambahan kasus sembuh hari ini adalah data yang sudah terkonfirmasi dan dilaporkan ke WHO. “Data ini sebenarnya adalah data yang sudah kita collect dari kemarin namun belum terkonfirmasi secara orang per orang. Hanya masih berupa data agregat,” katanya.

“Dan hari ini sudah bisa diselesaikan secara administratif memperinci data kesembuhan yang baru sudah menggunakan data orang per orang sebagai kelanjutan dari kasus konfirmasi positif yang sudah kita registrasikan dengan Inu Covidnya di sistem pemantauan epidemiologi seluruh dunia yang kita laporkan ke WHO,” tambah Yuri.

(Baca: Rekor Baru, Penambahan Kasus Sembuh Covid-19 Mencapai 884 Orang)

Selain itu, jelas Yuri, tercatat sebanyak 20 provinsi hari ini melaporkan di bawah 10 kasus. Dan 9 provinsi melaporkan tanpa ada penambahan kasus sama sekali. Beberapa provinsi tersebut diantaranya Kalimantan Timur ada 9 kasus baru dengan 11 sembuh.

Maluku 6 kasus baru dengan 12 sembuh. Banten 3 kasus baru dengan 17 sembuh. Riau satu kasus baru dengan 18 sembuh. Kalimantan Barat tidak ada penambahan kasus, 8 sembuh. Lampung tidak ada penambahan kasus 7 sembuh.
(muh)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2137 seconds (0.1#10.140)