Sore Kemarin Erupsi, Pagi Ini Gunung Anak Krakatau Tertutup Kabut

Minggu, 26 Juni 2022 - 07:23 WIB
loading...
Sore Kemarin Erupsi,...
PVMBG melaporkan Gunung Anak Krakatau pagi ini tertutup kabut setelah sempat mengalami erupsi Sabtu (25/6/2022). Foto/pvmbg
A A A
JAKARTA - Gunung Anak Krakatau pagi ini tertutup kabut setelah mengalami erupsi pada Sabtu (25/6/2022) pukul 17.12 WIB. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Gunung Api (PVMBG) melaporkan kejadian erupsi tersebut terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 49 mm dan durasi 30 detik dengan tinggi kolom letusan 400 meter di atas puncak.

“Gunung api tertutup Kabut 0-III. Asap kawah tidak teramati. Cuaca berawan, angin lemah ke arah barat laut,” tulis PVMBG dalam keterangannya, Minggu (26/6/2022).



Sementara dari pengamatan kegempaan, PVMBG mencatat terjadi 1 kali gempa Hembusan dengan amplitudo 15 mm, dan lama gempa 22 detik. Kemudian, 1 kali gempa Low Frequency dengan amplitudo 17 mm, dan lama gempa 8 detik. Dan 1 kali gempa Tremor Menerus dengan amplitudo 2-20 mm, dominan 3 mm.



Selain itu, PVMBG mencatat secara klimatologis di sekitar Gunung Anak Krakatau terpantau cuaca berawan, angin lemah ke arah barat laut. Suhu udara sekitar 26-27°C. Kelembaban 62-77%.

Namun, PVMBG menghimbau agar masyarakat, pengunjung, wisatawan, pendaki tidak mendekati Gunung Anak Krakatau atau beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah aktif.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Erupsi Dahsyat, Status...
Erupsi Dahsyat, Status Gunung Lewotobi Laki-laki Naik Menjadi Awas
Gunung Ibu Kembali Meletus,...
Gunung Ibu Kembali Meletus, Muntahkan Abu Vulkanik Setinggi 2,1 Km
Waspada! PVMBG Ingatkan...
Waspada! PVMBG Ingatkan Potensi Banjir Lahar Pascaerupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Waspada! 4 Gunung Api...
Waspada! 4 Gunung Api di Indonesia Ini Berstatus Siaga, Ini Daftarnya
Alat Pemantauan Aktivitas...
Alat Pemantauan Aktivitas Gunung Api di Halmahera Dicuri
Gunung Lewotobi Laki-Laki...
Gunung Lewotobi Laki-Laki Kembali Erupsi, Tinggi Letusan hingga 900 Meter
Gunung Ibu di Maluku...
Gunung Ibu di Maluku Utara Erupsi, Letusan 4.000 Meter di Atas Puncak
Gunung Dukono Erupsi...
Gunung Dukono Erupsi Pagi Ini, Letusan 1.100 Meter di Atas Puncak
Gunung Ibu Erupsi, Tinggi...
Gunung Ibu Erupsi, Tinggi Letusan Mencapai 1.500 Meter
Rekomendasi
Waspada! Ancaman Mengintai...
Waspada! Ancaman Mengintai Mobil Pasca-Mudik: Dari Mesin Jebol hingga Suspensi Ambyar
Ramadan Bikin Jakarta...
Ramadan Bikin Jakarta Alami Inflasi 2 Persen
Berkat Pendampingan,...
Berkat Pendampingan, Panen Padi Kelompok Harapan Bersama Capai 38,5 Ton
Berita Terkini
Kolaborasi Kelas Dunia:...
Kolaborasi Kelas Dunia: Prof Deby Vinsky Gandeng Swiss Biotech dan REYOU Switzerland
10 menit yang lalu
Profil Aufaa Luqman,...
Profil Aufaa Luqman, Adik Almas Tsaqibirru Penggugat Jokowi Gara-gara Gagal Beli Mobil Esemka
51 menit yang lalu
Bahas Konflik Gaza dengan...
Bahas Konflik Gaza dengan MBZ, Prabowo: Kita Mencari Upaya Perdamaian
1 jam yang lalu
Pertemuan Prabowo dan...
Pertemuan Prabowo dan Megawati Babak Baru Rekonsiliasi Nasional
2 jam yang lalu
Saksikan The Prime Show...
Saksikan The Prime Show Prabowo-Mega, PDIP: Kami Tetap Di Luar! Malam Ini Bersama Dhiandra Mugni, Hanya di iNews
3 jam yang lalu
Yusril Tegaskan Hukuman...
Yusril Tegaskan Hukuman Mati Tidak Dihapus di KUHP Nasional, Begini Penjelasannya
4 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved