Soal Koalisi Semut Merah Gabung KIB, PPP: Pintu Kami Masih Terbuka

Selasa, 14 Juni 2022 - 00:18 WIB
loading...
Soal Koalisi Semut Merah...
Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa mengklaim Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) masih membuka pintu lebar bagi siapa saja partai politik (parpol) yang ingin bergabung. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Monoarfa mengklaim Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) masih membuka pintu lebar bagi siapa saja partai politik (parpol) yang ingin bergabung. Termasuk, dari parpol yang tengah berada dalam Koalisi Semut Merah .

Menurut Suharso, KIB tidak menutup pintu bagi siapa pun partai yang ingin ikut bergabung, termasuk dari koalisi Semut Merah yang berisikan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Ya kalau (koalisi) Semut Merahnya mau masuk ke KIB ya akan kita timbang, tapi kita nggak bicara itu. Saya tidak komentari mereka mau bikin Semut Merah atau tidak tapi kita KIB tuh terbuka," ujar Suharso kepada wartawan, Senin (13/6/2022).

Bahkan, Suharso menyebut keterbukaan KIB layaknya lagu Bruno Mars yang memberikan kesan membuka pintu untuk siapa pun. "Kayak lagunya Bruno Mars, leave the door open," ucapnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menegaskan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersifat inklusif. Airlangga mengatakan baik Golkar, PAN, maupun PPP terbuka dengan partai manapun yang ingin bergabung.

Menurut Airlangga, KIB membuka pintu selebar-lebarnya bagi seluruh partai, termasuk partai nonparlemen. "Semua termasuk. Jadi yang di parlemen maupun non-parlemen terbuka, karena sifatnya inklusif," ujar Airlangga di Jakarta, Senin (13/6/2022).

Saat ditanya soal calon presiden yang ingin diusung KIB, Airlangga mengaku belum ingin membahasnya. Airlangga mengatakan pada waktunya nanti, KIB pasti akan mengumumkan pasangan calon yang akan diperjuangkannya di Pilpres 2024.

"Itu belum dibahas (pengusungan calon Presiden). Nanti dibahas pada waktunya," kata dia.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2052 seconds (0.1#10.140)