Selain Cendana dan Cikeas, Nama Jalan dan Daerah Ini Identik dengan Presiden RI

Rabu, 18 Mei 2022 - 18:55 WIB
loading...
Selain Cendana dan Cikeas,...
Rumah Soeharto di Jalan Cendana, Jakarta. Foto/Dok Okezone
A A A
JAKARTA - Nama jalan dan daerah di Indonesia ini identik dengan Presiden RI. Ada nama Jalan Cendana di Jakarta Pusat hingga kawasan Cikeas, Bogor.

Sejumlah Presiden RI diketahui memiliki rumah yang kemudian kawasannya menjadi identik dengan sang presiden. Kediamanpara presiden itu pun kerap dikunjungi para pejabat dan tamu lainnya.

Misal Soeharto, Presiden ke-2 RI yang identik dengan Jalan Cendana di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Diketahui, saat menjadi orang nomor satu di RI, Soeharto memilih tinggal di rumah yang berada di Jalan Cendana Nomor 6-8, Menteng, Jakarta Pusat.

Selain itu, ada pula Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) , Presiden ke-6 RI, yang identik dengan kawasan Cikeas. Diketahui, SBY tinggal di Puri Cikeas, Desa Nagrak, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Rumah SBY tersebut bahkan sempat dijadikan tempat untuk menyeleksi calon menteri saat SBY menjadi presiden. Para calon menteri berdatangan ke Cikeas untuk menjalani semacam fit and proper test.

Selain dua daerah tersebut, ada daerah lainnya yang juga identik dengan Presiden RI. Apa saja? Berikut daftarnya:

1. Patra Kuningan
Selain Cendana dan Cikeas, Nama Jalan dan Daerah Ini Identik dengan Presiden RI

Gubernur dan Wakil Gubernur DKI JakartaAnies Baswedan dan Sandiaga Uno berkunjung ke kediaman Presiden ke-3 RI BJ Habibie di Jalan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/10/2017). Foto/Dok SINDO


Jalan Patra Kuningan XIII, Kuningan Timur, Setiabudi, Jakarta Selatan, merupakan lokasi tempat tinggal Presiden ke-3 RI BJ Habibie.

Di rumah tersebut, Habibie kerap menerima para pejabat dan mantan pejabat dari dalam dan luar negeri. Sebut saja Mantan Deputi Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim yang mengunjungi rumah tersebut pada Minggu, 20 Mei 2018.

Di rumah tersebut pula jenazah Habibie disemayamkan, sebelum dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata, Jakarta Selatan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Momen Prabowo Diantar...
Momen Prabowo Diantar Langsung Presiden Mesir ke Bandara Menuju Qatar
Dasco Ungkap Prabowo...
Dasco Ungkap Prabowo dan Megawati Turut Bahas Situasi Global: Saling Bertukar Pikiran dan Pengalaman
Respons Jokowi Tanggapi...
Respons Jokowi Tanggapi Pertemuan Megawati dengan Prabowo
Pertemuan Prabowo dan...
Pertemuan Prabowo dan Megawati, Senior PDIP: Yang Dibahas Pasti Hal-hal Penting
Pertemuan Prabowo dan...
Pertemuan Prabowo dan Megawati di Teuku Umar Berlangsung 1 Jam
Prabowo Bertemu Megawati...
Prabowo Bertemu Megawati di Teuku Umar Malam Ini
Revisi UU TNI, Presiden...
Revisi UU TNI, Presiden Bisa Perpanjang Masa Jabatan Panglima TNI
SBY Kumpulkan 38 Ketua...
SBY Kumpulkan 38 Ketua DPD Demokrat di Cikeas, Ingatkan Kader Kepentingan Negara di Atas Partai
Prabowo Tak Suka Ada...
Prabowo Tak Suka Ada yang Menjelekkan Megawati: Saya Mengerti Apa yang Dia Lakukan untuk Negeri
Rekomendasi
10 Contoh Ucapan Hari...
10 Contoh Ucapan Hari Paskah untuk Teman Kantor, Penuh Semangat dan Makna Positif
Tanjung Priok Lumpuh:...
Tanjung Priok Lumpuh: Sinyal Gawat Darurat Sistem Logistik Nasional
Sinopsis Film Mangku...
Sinopsis Film Mangku Pocong, Ketika Pocong, Pesugihan, dan Keluarga Jadi Teror Tak Terlupakan
Berita Terkini
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
11 menit yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
26 menit yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
1 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
1 jam yang lalu
Ibadah Jumat Agung di...
Ibadah Jumat Agung di Gereja Katedral Jakarta Dilaksanakan Tiga Sesi
4 jam yang lalu
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
6 jam yang lalu
Infografis
Daerah Asal dan Tujuan...
Daerah Asal dan Tujuan Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved