MNC Peduli Gelar Buka Puasa Bersama Sepanjang Ramadhan

Jum'at, 22 April 2022 - 20:38 WIB
loading...
MNC Peduli Gelar Buka...
MNC Group melalui MNC Peduli menggelar kegiatan selama bulan Ramadhan 1443 H ini. Salah satunya buka puasa bersama di masjid yang berada di lingkungan MNC. Foto/Iqbal Dwi Purnama
A A A
JAKARTA - MNC Group melalui MNC Peduli menggelar kegiatan selama bulan Ramadhan 1443 H ini. Salah satunya buka puasa bersama di masjid yang berada di lingkungan MNC.

Ketua MNC Peduli Syafril Nasution mengatakan, kegiatan buka puasa bersama tersebut dilaksanakan di dua masjid. Kedua masjid tersebut terletak di lingkungan MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat dan MNC Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

“Ini bantuan kita berikan dalam rangka kegiatan kedua masjid ini di bulan Ramadhan cukup padat kegiatannya," ujar Syafril, Jumat (22/4/2022).

Syafril menjelaskan, MNC Peduli merupakan wadah kegiatan sosial dari MNC Group dan seluruh unit usaha yang terafiliasi dalam rangka menjalankan visi-misi MNC Peduli. Harapannya, melalui kegiatan tersebut dalam membantu masyarakat maupun karyawan yang hendak melakukan buka puasa selama bulan Ramadhan.



Menurutnya, terdapat tiga pilar utama yang dijalankan MNC Peduli, seperti sosial, kemanusiaan, dan keagamaan. Selain itu juga terdapat pilar lain terkait pendidikan, lingkungan, dan pembangunan infrastruktur.

Selain itu masih banyak aktivitas dan inspirasi kepedulian serta solidaritas yang diusung MNC Peduli di website yang dapat diakses melalui website mncpeduli.org.

Salah satu pengurus Masjid Bimantara di MNC Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat menambahkan, setiap hari di Bulan Ramadhan ini menyediakan setidaknya kurang lebih 600 nasi kotak, kurma, hingga snack.

"Mayoritas yang berbuka di sini adalah karyawan, namun ada juga masyarakat sekitar yang ikut.Setiap harinya kita 600 lebih nasi kotak, tidak hanya hari kerja namun juga hari libur," pungkas pengurus masjid tersebut.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2479 seconds (0.1#10.140)