Penyanyi Rossa Akan Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus DNA Pro

Senin, 18 April 2022 - 17:23 WIB
loading...
Penyanyi Rossa Akan...
Penyidik Dit Tipideksus Bareskrim Polri menjadwalkan pemeriksaan terhadap penyanyi Rossa terkait kasus DNA Pro. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dit Tipideksus) Bareskrim Polri ternyata pada hari ini menjadwalkan pemeriksaan terhadap penyanyi Rossa terkait kasus DNA Pro.

Meski sudah dijadwalkan hari ini, namun, Rossa tak menghadiri panggilan pemeriksaan tersebut dan meminta penundaan kepada penyidik. "Hari ini seharusnya (diperiksa) R, Rossa," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Polri Kombes Pol Gatot Repli Handoko kepada wartawan, Senin (18/4/2022).

Gatot belum berbicara panjang mengenai pemeriksaan Rossa. Ia hanya memastikan, yang bersangkutan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi. "Iya (pemeriksaan terkait DNA Pro). Kaitannya sebagai saksi," ujar Gatot.



Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dit Tipideksus) Bareskrim Polri menetapkan 12 tersangka dalam kasus investasi bodong robot trading platform DNA Pro.



Adapun ke-12 tersangka itu yakni, AB, ZII, JG, ST, FR, FE, AS, DV, RK, RS, RU dan YS. Dari jumlah tersebut, enam orang di antaranya masih dalam buronan atau masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

Polri menyatakan total kerugian korban dalam kasus investasi bodong robot trading platform DNA Pro mencapai Rp97 miliar.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3203 seconds (0.1#10.140)