Arab dan Malaysia Mulai Transisi Endemi Covid-19, Indonesia Masih Genjot Vaksinasi
loading...
A
A
A
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan sejumlah negara mulai melakukan transisi dari pandemi Covid-19 ke endemi . Sejumlah negara yang dimaksud di antaranya Arab Saudi dan Malaysia.
“Pertimbangan utamanya adalah tingkat vaksinasi lengkap dan booster yang sudah tinggi di kedua negara itu,” kata Luhut dalam konferensi pers secara virtual, Senin (14/3/2022).
Sedangkan Indonesia, kata Luhut, masih terus menggenjot capaian vaksinasi dosis lengkap dan booster. Sebab, dibandingkan Arab Saudi dan Malaysia, Indonesia masih jauh tertinggal.
“Oleh karena itu, pemerintah sekarang sedang mendorong mempercepat lagi,” kata Luhut.
Selain itu, Luhut menegaskan capaian vaksinasi akan terus ditingkatkan agar mobilitas masyarakat saat Ramadan dan Lebaran 2022 bisa semakin dilonggarkan. “Ini perlu kita waspadai karena ini sudah menjelang bulan Ramadan dan nanti juga Lebaran kita berharap akan lebih bebas nanti dalam bulan Ramadan,” imbuhnya.
Maka itu, dia mengimbau masyarakat segera melengkapi vaksin dosis primer dan booster . Vaksin dosis primer dan booster dinilai penting bagi masyarakat terutama lansia dan yang memiliki komorbid.
“Sehingga nanti kita bisa semua saudara-saudara yang apa melakukan ibadah puasa bisa lebih bebas, nanti melakukannya. Tentu tidak meninggalkan protokol kesehatan. Untuk itu pemerintah akan mengejar capaian vaksinasi dosis lengkap dan juga booster,” pungkasnya.
“Pertimbangan utamanya adalah tingkat vaksinasi lengkap dan booster yang sudah tinggi di kedua negara itu,” kata Luhut dalam konferensi pers secara virtual, Senin (14/3/2022).
Sedangkan Indonesia, kata Luhut, masih terus menggenjot capaian vaksinasi dosis lengkap dan booster. Sebab, dibandingkan Arab Saudi dan Malaysia, Indonesia masih jauh tertinggal.
“Oleh karena itu, pemerintah sekarang sedang mendorong mempercepat lagi,” kata Luhut.
Selain itu, Luhut menegaskan capaian vaksinasi akan terus ditingkatkan agar mobilitas masyarakat saat Ramadan dan Lebaran 2022 bisa semakin dilonggarkan. “Ini perlu kita waspadai karena ini sudah menjelang bulan Ramadan dan nanti juga Lebaran kita berharap akan lebih bebas nanti dalam bulan Ramadan,” imbuhnya.
Maka itu, dia mengimbau masyarakat segera melengkapi vaksin dosis primer dan booster . Vaksin dosis primer dan booster dinilai penting bagi masyarakat terutama lansia dan yang memiliki komorbid.
“Sehingga nanti kita bisa semua saudara-saudara yang apa melakukan ibadah puasa bisa lebih bebas, nanti melakukannya. Tentu tidak meninggalkan protokol kesehatan. Untuk itu pemerintah akan mengejar capaian vaksinasi dosis lengkap dan juga booster,” pungkasnya.
(rca)