Bu Nyai se Jawa-Sumatera Deklarasikan Gus Muhaimin Presiden 2024

Sabtu, 12 Maret 2022 - 12:15 WIB
loading...
Bu Nyai se Jawa-Sumatera...
bu nyai se-Jawa dan Sumatera yang tergabung dalam Forum Pengasuh Pondok Pesantren Putri (Fasantri) mendeklarasikan agar Gus Muhaimin maju sebagai capres 2024. FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Arus dukungan kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai calon presiden ( capres) 2024 terus bermunculan. Kali ini, para bu nyai se-Jawa dan Sumatera yang tergabung dalam Forum Pengasuh Pondok Pesantren Putri (Fasantri) mendeklarasikan agar Gus Muhaimin maju sebagai capres 2024.

"Kami, bu nyai se-Jawa dan Sumatera mendukung Gus Muhaimin Iskandar, calon presiden Republik Indonesia 2024. Panglima Santri, berbakti untuk negeri. Semoga Allah meridai," kata Hj Ucik Nurul Hidayati, pengasuh Pondok Pesantren Putri Al Ishlahiyyah Tumpuk, Sambisirah, Wonorejo, Pasuruan, mewakili Fasantri di sela Rapat Kerja Nasional dan Launching SOP Pencegahan dan Penanganan Kasus Kekerasan Seksual di Pesantren di Ponpes Al Mubarok, Marangen, Demak, Jawa Tengah, dikutip dari keterangan tertulisnya, Sabtu (12/3/2022).

Ucik Nurul Hidayati mengatakan, dukungan tersebut diberikan karena Gus Muhaimin sebagai Panglima Santri Nasional mewakili jamiyah Nahdlatul Ulama (NU). "InsyaAllah beliau mumpuni sebagai Presiden Republik Indonesia," tuturnya.

Baca juga: Bursa Capres 2024

Menanggapi dukungan tersebut, Gus Muhaimin mengaku sangat bersyukur dukungan kepadanya maju sebagai capres terus bermunculan dari berbagai kalangan. "Secara mengejutkan bu nyai yang kumpul, mendukung saya menjadi capres. Ini sebuah kehormatan yang luar biasa bagi saya," katanya.

Cucu pendiri NU KH Bisri Syansuri ini mengatakan bahwa dukungan ini sangat bermakna. Sebab, kalangan bu nyai ini jumlahnya luar biasa banyak. "Bu nyai ini selain jumlahnya, juga punya kekuatan luar biasa dan mengakar. Dukungan bu nyai ini bisa memberikan kesempatan besar bagi para pemilih kaum santri putri," tutur Gus Muhaimin.

Wakil Ketua DPR Bidang Korkesra ini mengatakan bahwa dengan dukungan ini, pihaknya berkomitmen untuk terus memperjuangkan kepentingan kaum perempuan demi kemajuan bangsa.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1940 seconds (0.1#10.24)