Golkar desak pembentukan badan baru pengganti BP Migas

Sabtu, 22 Desember 2012 - 15:21 WIB
Golkar desak pembentukan badan baru pengganti BP Migas
Golkar desak pembentukan badan baru pengganti BP Migas
A A A
Sindonews.com – Anggota Komisi VII DPR Setya Wiya Yudha mendesak pembentukan badan permanen baru sebagai pengganti Badan Pengatur Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas).

Politikus Partai Golkar ini juga mendesak Satuan Kerja Sementara Pengelola Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SK Migas) harus segera dibubarkan.

"Pemerintah harus secepatnya membentuk badan usaha baru untuk mengambil alih fungsi BP Migas. SK Migas yang bersifat sementara tak bisa dibiarkan berlarut-larut," ujar Setya dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Sabtu (22/12/2012).

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie juga menyatakan hal senada. "UU yang dibuat dapat dipikirkan seksama mungkin agar membentuk badan baru yang mengambil alih fungsi Migas," kata pria yang akrab disapa Ical ini.

Selain itu, Ical juga meminta badan baru pengganti BP Migas tidak berada di bawah pemerintah seperti SK Migas saat ini. "Badan baru menjadi regulator, operator menjadi badan yang lain," ucapnya beberapa waktu lalu.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1736 seconds (0.1#10.140)