PDIP Raih Penghargaan, Megawati Sebut Basarnas, BMKG, dan BNPB The Three Musketeers

Rabu, 23 Februari 2022 - 13:48 WIB
loading...
PDIP Raih Penghargaan,...
Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) memberikan penghargaan kepada PDI Perjuangan yang telah berdedikasi dan berkontribusi dalam penyelenggaraan Pencarian dan Pertolongan. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan ( Basarnas ) memberikan penghargaan kepada PDI Perjuangan ( PDIP ) yang telah berdedikasi dan berkontribusi dalam penyelenggaraan Pencarian dan Pertolongan. Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bersama Kepala Badan Penangggulangan Bencana (Baguna) PDIP Max Ruland Boseke hadir menerima penghargaan di Kantor Pusat Basarnas, Jakarta Pusat, Rabu (23/2/2022).

Baguna PDIP menjadi salah satu pihak yang menerima Piagam Penghargaan kepada Potensi Pencarian dan Pertolongan yang diserahkan Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan ke-50 (Basarnas Emas).

Dalam kesempatan itu, Hasto menyampaikan salam dan pesan dari Megawati Soekarnoputri. Megawati, kata Hasto selama ini banyak menaruh perhatian terhadap penanggulangan bencana seperti yang dilakukan tiga lembaga tersebut.





"Salam dari Ibu Megawati Soekarnoputri. Beliau menaruh perhatian yang begitu besar terhadap Basarnas, terhadap BMKG, dan juga Badan Nasional Penanggulangan Bencana. Ini adalah The Three Musketeers kata Bu Mega," ucap Hasto mengutip pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Dia mengatakan, PDI Perjuangan di bawah kepemimpinan Megawati Soekarnoputri menegaskan bahwa politik itu bukan persoalan rumit. “Politik itu jauh lebih dalam dan menyangkut persoalan keselamatan rakyat, kehidupan rakyat dan keselamatan bangsa dan negara di atas segalanya tanpa pernah membedakan ketika terjadi bencana dan melakukan pertolongan, apa sukunya, agamanya, pilihan politiknya. Baguna PDIP selama ini memegang prinsip itu," kata Hasto.

Dia menyebutkan Megawati selalu mengingatkan dalam upaya untuk melakukan pertolongan kepada rakyat, baik itu proses pencarian, melalui dari aspek hulunya, pencegahan, membangun kedisiplinan termasuk membangun gedung, diingatkan tentang pentingnya membangun kesadaran terhadap keselamatan dan pentingnya aspek-aspek keselamatan.

Hasto menekankan bahwa harus dibangun terus menerus kesadaran itu dan fungsi Basarnas bukanlah sekadar pencarian dan pertolongan tetapi juga menyentuh dari aspek hulunya. Hal itu menjadi perhatian PDIP karena wilayah Indonesia masuk dalam kategori rawan bencana.

"Bagaimana kita semua membangun kesadaran terlebih Indonesia Raya kita ini adalah suatu wilayah yang terletak di antara dua benua dan dua samudera tentu saja mengandung suatu potensi kerawanan akibat berbagai aktivitas tektonik, vulkanik, dan terlebih kita berada di ring of fire," ujar Hasto.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1547 seconds (0.1#10.140)