Tercatat 100 Jamaah Umrah Indonesia Terkonfirmasi Positif Covid-19

Sabtu, 22 Januari 2022 - 01:59 WIB
loading...
Tercatat 100 Jamaah...
Kemenag langsung mengirim tim advance uji coba umrah perdana sebanyak 25 orang yang merupakan pimpinan PPIU. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Usai pemerintah Arab Saudi telah mencabut suspend penerbangan pada 1 Desember 2021 lalu. Kementerian Agama (Kemenag) langsung mengirim tim advance uji coba umrah perdana sebanyak 25 orang yang merupakan pimpinan Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU).



Namun pada tanggal 7 Januari 2022, satu orang dinyatakan positif Covid-19 dan segera dibawa Wisma atlet. Kemudian berlanjut pada hari berikutnya yaitu satu orang (9/1), tujuh orang (12/1), dua orang (14/1), dua orang (16/1) dengan total menjadi 13 orang.

"Totalnya kurang lebih sekitar 13 dari jumlah 25 orang yang saat ini saya ketahui dinyatakan terpapar (Covid-19)," kata Ketua Serikat Penyelenggara Umrah Haji Indonesia, (SAPUHI), Syam Resfiadi saat dihubungi MNC Portal, Senin (17/1/2022).

Lalu pada 8 Januari 2022, Kemenag kembali melepas 419 jamaah umrah perdana asal Indonesia ke Arab Saudi dan telah pulang ke Indonesia tanggal 17 Januari 2022.

Namun, setiba di Indonesia sebanyak 87 jamaah umrah dinyatakan positif Covid-19. Menurut Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Kementerian Agama (Kemenag), Nur Arifin menduga, jamaah tersebut terpapar virus ketika pulang ke Indonesia.

"Misalnya di bandara ketika mau pulang ke Indonesia, ketika terkena virus belum kelihatan atau belum terdeteksi. Nah ketika sudah di Indonesia, setelah masa inkubasi cukup, baru kelihatan ada yang positif, itu analisa sementara," ujar Arifin kepada MNC Portal, Jumat (21/1/2022).

Dengan demikian total jamaah yang telah terkonfirmasi positif Covid-19 ada sekitar 100 orang.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1623 seconds (0.1#10.140)