Ibunda Chairul Tanjung Wafat, Wapres KH. Maruf Amin Takziah ke Rumah Duka

Rabu, 05 Januari 2022 - 14:40 WIB
loading...
Ibunda Chairul Tanjung...
Wakil Presiden RI KH Maruf Amin takziah ke kediaman pengusaha Chairul Tanjung (CT) di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat. Foto/Setwapres
A A A
JAKARTA - Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin takziah ke kediaman pengusaha Chairul Tanjung (CT) di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat. Kedatangan Wapres untuk menyampaikan belasungkawa atas berpulangnya Halimah binti Amih ibunda tercinta CT pada hari ini, Rabu (5/01/2022) pukul 08.52 WIB.

Setibanya di rumah duka, Wapres langsung bertemu dengan CT dan menyampaikan ucapan berbela sungkawa, serta mendoakan almarhumah dan keluarga yang ditinggalkan. "Mudah-mudahan beliau diterima amal ibadahnya," ucap Wapres.

Wapres memuji almarhumah merupakan contoh wanita yang mampu menjadikan anak-anaknya menjadi orang-orang yang berguna dan berhasil melalui dorongan dan doa. "Itu tidak pernah lepas dari peran seorang Ibu," tegasnya.



Sebagai informasi, Hj. Halimah merupakan sosok yang sangat berpengaruh dalam kehidupan CT. Perempuan kelahiran Cibadak, Sukabumi, Jawa Barat 30 Desember 1941 ini, melahirkan CT pada 18 Juni 1962 di Gang Sepur II, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Dari tempat itu, Hj. Halimah berhasil mengantarkan putranya tidak hanya menjadi seorang pengusaha sukses tetapi juga pejabat negara di masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Selain Wapres, tampak hadir di rumah duka, di antaranya Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar, Ketua Dewan Pers sekaligus mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M. Nuh, serta Mantan Kepala BIN A.M. Hendropriyono.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1712 seconds (0.1#10.140)