Mahfud MD Tegaskan Umat Beragama Mendapat Perlindungan yang Sama dari Negara

Sabtu, 25 Desember 2021 - 11:55 WIB
loading...
Mahfud MD Tegaskan Umat Beragama Mendapat Perlindungan yang Sama dari Negara
Menko Polhukam Mahfud MD ketika mengunjungi gereja di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (25/12/2021). Foto/Istimewa
A A A
SURABAYA - Di Indonesia, semua umat beragama dan semua lembaga keagamaan mendapat perlindungan yang sama dari negara. Hal ini ditegaskan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD ketika mengunjungi Gereja Katedral Hati Kudus Yesus, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (25/12/2021).

Pada momen Hari Natal ini, Mahfud MD didampingi Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta dan Pangdam V/Brawijaya MayJen TNI Nurchahyanto, serta Sekda Jawa Timur mengecek dua gereja yakni Gereja Katedral Hati Kudus Yesus dan Gereja Kristen Indonesia (GKI) di Jalan Diponegoro Surabaya.

Di hadapan jemaat gereja, Mahfud menegaskan Indonesia bukan negara agama yang sistemnya diatur berdasarkan satu agama. Indonesia, lanjut Mahfud, juga bukan negara sekuler, agama harus terpisah penuh dengan kehidupan negara.



"Indonesia itu bukan negara sekuler juga bukan negara agama, tapi negara Pancasila. Di Negara Pancasila itu, semua agama dan para pemeluknya dilindungi hidupnya," papar Mahfud.

Dalam negara yang berdasarkan Pancasila, kata Mahfud, asumsinya semua agama membawa ajaran kebaikan. "Itulah sebabnya, negara kita dasar pertamanya adalah berdasar Ketuhanan yang Maha Esa, bukan berdasar agama A, B, atau C. Ketuhanan yang Maha Esa itulah yang kemudian dilembagakan dan semua dilindungi oleh negara," tambah Mahfud.

Terkait kondisi keamanan, Mahfud menjelaskan berdasarkan laporan yang ia terima, suasana Natal berjalan kondusif. Mahfud optimistis perayaan Natal berjalan aman.

"Saya gembira tadi mendapat laporan dari Pangdam dan Kapolda, dari Pemda dan Gereja juga, bahwa sampai saat ini, detik ini, suasana berjalan kondusif. Ada optimisme dan kegembiraan, Insya Allah hari ini sampai besok dalam kaitannya dengan Natal berjalan aman di seluruh Indonesia," ujar Mahfud sembari mengucapkan selamat Hari Natal kepada umat Kristiani.

Mahfud berharap perayaan Natal selalu berlangsung dengan khidmat. "Saya mengucapkan selamat Hari Natal kepada umat Kristiani seluruhnya, yang hari ini merayakan Natal," pungkasnya.
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4624 seconds (0.1#10.140)