Meriahnya Penutupan Silatnas dan Bimtek Partai Perindo

Sabtu, 11 Desember 2021 - 12:48 WIB
loading...
Meriahnya Penutupan...
Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesoedibjo hadir langsung dalam penutupan acara Silatnas dan Bimtek Anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota Partai Perindo se-Indonesia. Foto/MPI/Ariedwi Satrio
A A A
JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesoedibjo hadir langsung dalam penutupan acara Silaturahmi Nasional (Silatnas) dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota Partai Perindo se-Indonesia. Penutupan Silatnas dan Bimtek digelar di Jakarta Concert Hall, iNews Tower.

Pantauan di lapangan, penutupan Silatnas dan Bimtek ini tampak meriah dengan dihadiri puluhan anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota Partai Perindo se-Indonesia.

"Saya akan menutup silatnas dan bimtek ini, tapi sebelum saya akhiri, bahwa kita harus jauh lebih siap untuk bertarung di Pemilu 2024. Saya yakin, belajar dari pengalaman masa lalu, seharusnya kita jauh lebih baik," tutur Hary Tanoe kepada kader Partai Perindo di Jakarta Concert Hall, iNews Tower Lantai 14, Jakarta Pusat, Sabtu (11/12/2021).

Penutupan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mars Perindo. Kemudian, dilanjutkan dengan ucapan terima kasih dari para anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota. Hadir pula dalam penutupan Silatnas dan Bimtek ini Sekjen Partai Perindo, Ahmad Rofiq.

Selain Ahmad Rofiq, hadir juga Wakil Ketua Umum DPP Perindo Syafril Nasution, Ketua Umum DPP Pemuda Perindo yang juga panitia acara Effendi Syahputra, serta Bendahara Umum DPP Partai Perindo, Henry Suparman.

Sebagai informasi, Partai Perindo resmi meluncurkan Konvensi Rakyat berbasis digital untuk menjaring bakal calon anggota legislatif (bacaleg) pada Pemilu 2024. Dengan program ini, rakyat kini bisa terlibat langsung memilih wakilnya di legislatif dan tidak lagi menjadi penonton semata.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1764 seconds (0.1#10.140)