Fadli Zon Ditegur karena Sindir Jokowi, PKS: Terus Berjuang Bela Kebenaran
loading...
A
A
A
JAKARTA - Teguran yang diterima Anggota DPR Fraksi Partai Gerindra Fadli Zon dari partainya karena menyindir Presiden Jokowi belum meninjau banjir di Sintang, Kalimantan Barat menyita perhatian banyak pihak. Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ) Mardani Ali Sera pun memberikan pesan kepada Fadli Zon.
“Terus berjuang membela kebenaran," kata Mardani Ali Sera , Selasa (16/11/2021).
Menurut Mardani, Fadli Zon adalah orang yang cerdas dan pemberani. “DPR perlu anggota yang vokal,” ujar Mardani.
Dia mengatakan PKS juga akan terus istikamah menjadi oposisi yang kritis dan konstruktif. “Makin banyak anggota DPR yang vokal dan kritis menjaga kebijakan pemerintah maka yang diuntungkan adalah masyarakat," imbuhnya.
Dia pun berharap hubungan Fadli Zon dengan Partai Gerindra tetap baik. “Saya doakan supaya urusan Pak Fadli Zon dengan Partai Gerindra semua bisa selesai dengan baik," pungkasnya.
Diketahui, Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra Fadli Zon mendapatkan teguran dari partainya karena menyindir Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum meninjau banjir di Sintang, Kalimantan Barat. Teguran itu dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melalui Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani.
Fadli Zon dikenal sering mengkritik pemerintah. Sedangkan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat ini berada di dalam pemerintahan, menjabat menteri pertahanan.
“Terus berjuang membela kebenaran," kata Mardani Ali Sera , Selasa (16/11/2021).
Menurut Mardani, Fadli Zon adalah orang yang cerdas dan pemberani. “DPR perlu anggota yang vokal,” ujar Mardani.
Baca Juga
Dia mengatakan PKS juga akan terus istikamah menjadi oposisi yang kritis dan konstruktif. “Makin banyak anggota DPR yang vokal dan kritis menjaga kebijakan pemerintah maka yang diuntungkan adalah masyarakat," imbuhnya.
Dia pun berharap hubungan Fadli Zon dengan Partai Gerindra tetap baik. “Saya doakan supaya urusan Pak Fadli Zon dengan Partai Gerindra semua bisa selesai dengan baik," pungkasnya.
Diketahui, Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra Fadli Zon mendapatkan teguran dari partainya karena menyindir Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum meninjau banjir di Sintang, Kalimantan Barat. Teguran itu dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melalui Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani.
Fadli Zon dikenal sering mengkritik pemerintah. Sedangkan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat ini berada di dalam pemerintahan, menjabat menteri pertahanan.
(rca)