Moeldoko Sebut 15 Negara Berhasil Melawan Covid-19 dengan Ivermectin

Senin, 28 Juni 2021 - 14:22 WIB
loading...
Moeldoko Sebut 15 Negara...
Ketum HKTI Moeldoko mendukung upaya penggunaan ivermectin sebagai obat untuk melawan virus corona (Covid-19). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Moeldoko mendukung upaya penggunaan ivermectin sebagai obat untuk melawan virus corona (Covid-19) . Sebab, berdasarkan hasil penelitian, sebanyak 15 negara di dunia berhasil melawan Covid-19 dengan menggunakan ivermectin.

Merujuk penelitian American Journal of Theurapeutics, kata Moledoko, 95% dari 3.406 partisipan yang terbagi menjadi 15 uji klinis, berhasil mengatasi Covid-19 dengan menggunakan ivermectin. Penelitian lainnya, yakni Bird Group juga mendapatkan hasil serupa dengan American Journal of Theurapeutics.

"Jadi, dari 3.406 partisipan menunjukkan dapat menekan tingkat kematian pasien Covid. selain itu juga tercatat 15 negara sudah berhasil melawan Covid dengan menggunakan ivermectin. Peru, Meksiko, Slovakia adalah negara yang turut berhasil menekan penderita Covid dengan penggunaan ivermectin," kata Moeldoko saat mengikuti konpers virtual terkait Ivermectin, Senin (28/6/2021).

Sementara itu, menurut Front Line Covid-19 Critical Care (FLCCC Alliance), sudah ada 33 negara yang menggunakan obat ivermectin dalam mengatasi Covid-19. Negara-negara tersebut di antaranya, Brazil, Zimbabwe, Jepang, dan India. Oleh karenanya, Moeldoko berinisiatif mengambil langkah untuk mendistribusikan ivermectin kepada jajaran HKTI. "Melihat situasi dalam negeri, melihat apa yang dilakukan negara-negara lain, saya ketua HKTI dan mantan panglima TNI tentu berpikir sedikit berbeda melihat situasi ini. Untuk itu saya mengambil keputusan untuk berani mendistribusikan ivermectin ke anggota-anggota HKTI yang tersebar di Indonesia," terangnya.

Moeldoko mengaku sudah mengantongi laporan dari anggota HKTI yang menggunakan ivermectin. Hasilnya, klaim Moeldoko, hampir 100% anggotanya di Tangerang, Depok, hingga Bekasi, berhasil mengatasi Covid-19 menggunakan ivermectin. Baca juga: Tekan Covid-19 di India, Peru & Berbagai Negara, Ahli: Ivermectin Bisa Obati Corona RI

"Berdasarkan data laporan sementara di lapangan, atas hasil distribusi yang dilakukan oleh HKTI di beberapa daerah terhadap penggunaan ivermectin, di kota Tangerang, Jaktim, Depok, Bekasi, menghasilkan tingkat kemanjuran yang hampir di seluruh daerah mendekati 100% untuk turunkan Covid-19. Di Semarang Timur, kasus covid 40 orang semuanya bisa diselesaikan dengann baik, Sragen juga demikian 25, Kudus 13 orang bisa diselamatkan. melihat data sementara ini, kami cukup optimis bahwa ivermectin dapat menjadi solusi obat efektif menyembuhkan pasien Covid," imbuhnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tarif Trump Ancam Ekspor,...
Tarif Trump Ancam Ekspor, Ketua DPN HKTI Fadli Zon Dukung Pemerintah Lindungi Petani
Serahkan Nasib KSP ke...
Serahkan Nasib KSP ke Prabowo, Moeldoko Ancang-ancang Kembali Berbisnis
Hari Tani Nasional 2024,...
Hari Tani Nasional 2024, Fadli Zon: HKTI Optimistis Prabowo Bakal Sejahterakan Petani
Istana Jawab Isu Pemerintah...
Istana Jawab Isu Pemerintah Sewa 1.000 Mobil untuk HUT ke-79 RI di IKN
Moeldoko Tak Setuju...
Moeldoko Tak Setuju TNI Berbisnis: TNI Profesional, Jangan Bergeser!
KTNA Sebut Struktur...
KTNA Sebut Struktur Penyuluhan Pertanian Tidak Optimal
Hadapi Bonus Demografi,...
Hadapi Bonus Demografi, IFN Ajak 24 Tokoh Muda Optimalkan SDM Bangsa
Moeldoko: Pemeriksaan...
Moeldoko: Pemeriksaan Hasto oleh KPK karena Ada Pertimbangan Hukum
Moeldoko Dukung Konsorsium...
Moeldoko Dukung Konsorsium Gerbangtara sebagai Wadah Kolaborasi Bangun IKN
Rekomendasi
Suasana Terkini Rumah...
Suasana Terkini Rumah Duka Bunda Iffet di Markas Slank Gang Potlot Jaksel
Gara-gara Kecelakaan...
Gara-gara Kecelakaan di Senen, Pengacara Ditangkap Ketahuan Bawa Senpi dan Narkoba
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Resmi Masuk Pot 3 Piala Dunia U-17 2025: Siapa Lawan Tangguh Garuda Muda?
Berita Terkini
Mendagri Tito Buka Peluang...
Mendagri Tito Buka Peluang Revisi UU Ormas, Evaluasi Transparansi Keuangan
21 menit yang lalu
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
4 jam yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
4 jam yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
10 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
11 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
12 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved