Dukung Pemerintah Tangani Covid-19, Trakindo Salurkan Puluhan Ribu APD

Senin, 05 Oktober 2020 - 16:52 WIB
loading...
Dukung Pemerintah Tangani Covid-19, Trakindo Salurkan Puluhan Ribu APD
Pemberian donasi program Bantuan Kemanusiaan Trakindo ke RSUP Fatmawati. Bantuan berupa ribuan masker KN95 ini diberikan untuk mendorong tim medis terus berjuang melawan Covid-19. Foto/Istimewa/Trakindo
A A A
JAKARTA - Sebagai garda terdepan dalam menghadapi pandemi Covid-19 , tenaga medis wajib dibekali alat pelindung diri (APD) yang sesuai guna meminimalisir risiko penularan, khususnya saat sedang bertugas menangani pasien terdampak. Hal itu mendorong berbagai pihak, termasuk Trakindo, menghadirkan program bantuan kemanusiaan berupa pendonasian APD kepada para tenaga medis di berbagai wilayah Indonesia.

Corporate Communication & CSR Manager Trakindo Candy Sihombing menjelaskan, hadirnya Program Bantuan Kemanusiaan Trakindo ini merupakan bentuk komitmen berkelanjutan dari perusahaan untuk bersama melawan Covid-19. Bantuan didistribusikan ke sejumlah wilayah di Tanah Air antara lain Jakarta, Banjarmasin , Makassar, dan Surabaya,

"Melalui kegiatan ini kami berharap bisa mendorong upaya kolaboratif dari berbagai pihak untuk bersama melawan Covid-19, sekaligus mendukung pemenuhan keamanan bagi tenaga medis selama bertugas di garda terdepan dalam penanganan Covid-19. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari empat pilar tanggung jawab sosial Trakindo , yaitu pendidikan, bantuan kemanusiaan, kesehatan, dan lingkungan," jelas Candy dalam siaran persnya, Senin (5/10/2020).

( ).

Semenjak Covid-19 merebak di Indonesia, Trakindo telah memberikan dukungan khususnya kepada para tenaga medis yang menjadi garda terdepan dalam memerangi Covid-19. Dukungan tersebut diserahkan melalui cabang Trakindo di setiap kota untuk didistribusikan ke RS/fasilitas kesehatan rujukan. Bantuan tersebut berupa puluhan ribu APD mulai dari 21.400 masker KN95, 18.000 safety gloves, 9.000 hair cap, 3.600 face shield, 2.855 medical googles, dan 1.800 hazmat suit.

Penerima langsung bantuan dari Trakindo Dr. Mochammad Syafak Hanung selaku Direktur Utama RSUP Fatmawati mengucapkan rasa terima kasihnya kepada PT Trakindo Utama yang telah berdonasi ribuan APD yang bisa sangat bermanfaat bagi para rekan rekan tenaga medis khususnya untuk proses pelayanan pasien Covid-19.

(Lihat Juga Infografis: Mulai Hari Ini, Tarif Tes Swab Paling Mahal Rp900.000 ).

"Contohnya seperti bantuan masker KN95 ini yang merupakan masker lebih tinggi daripada masker medical untuk masker bedah, tim medis memang harus memakai masker KN95 yang setara dengan itu semuanya. Jadi ini betul-betul sebagai alat pelindung diri untuk maskernya dan juga bisa menolong kami dari kekurangan APD," ujarnya.

Menambahkan tentang dukungan terhadap para tenaga medis untuk memerangi Covid-19, Candy mengatakan, Program Bantuan Kemanusiaan Trakindo menjadi salah satu upaya untuk mendukung pemerintah, masyarakat, serta tenaga medis dalam menangani penyebaran Covid-19 di seluruh Indonesia.

(Lihat Juga Foto: MNC Peduli Salurkan Makanan dan Minuman Ringan kepada Petugas Puksemas Kec. Senen dan Puskesmas Kec. Matraman ).

"Sebagai perusahaan yang berkedudukan dan beroperasi di Indonesia, kami berharap bantuan yang telah disalurkan tersebut dapat membantu para tenaga medis yang bertugas. Kami senantiasa berdoa untuk para tenaga medis yang hingga kini terus mengemban misi mulia bagi Indonesia," pungkasnya.
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1681 seconds (0.1#10.140)